Rute Kereta Cepat Jakarta Bandung dan Informasi Sekitar Stasiun Perhentiannya

Rute Kereta Cepat Jakarta Bandung siap membawa kamu ke berbagai destinasi di wilayah stasiun perhentian kereta. Yuk, simak rute hingga destinasi di sekitarnya!

Rute Kereta Cepat Jakarta Bandung dan Informasi Sekitar Stasiun Perhentiannya
Rute Kereta Cepat Jakarta Bandung, photo by sindonews.com

Rute Kereta Cepat Jakarta Bandung harus kamu catat, nih, terutama buat kamu yang sudah tidak sabar untuk mencoba transportasi ini. Kabarnya, pemerintah sudah mulai mengajak masyarakat untuk beralih dari transportasi pribadi ke kereta cepat Jakarta Bandung yang akan diresmikan dan bisa beroperasi secara komersial pada tanggal 1 Oktober 2023.

Kereta Cepat Jakarta Bandung yang diberi nama “Whoosh” ini dibuat oleh PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC). Nah, untuk sampai ke Bandung, KCIC sudah menyiapkan empat stasiun perhentian yang tersebar di sepanjang lintasan kereta cepat ini. Dengan kecepatan kereta Whoosh yang mencapai 350 kilometer per jam, kamu bisa sampai ke kota tujuan hanya dengan waktu tempuh 45 menit, lho!

Belum lagi, setiap stasiun akan terintegrasi dengan moda transportasi umum dan berbagai tempat wisata lainnya, sehingga kamu bisa berkeliling dan memanjakan mata di tempat-tempat pemberhentian. Makin tidak sabar, kan?

Yuk, langsung saja kita simak rute Kereta Cepat Jakarta Bandung dan informasi menarik lainnya yang ada di setiap stasiun perhentian kereta cepat “Whoosh” ini!

Rute Kereta Cepat Jakarta Bandung hingga Destinasi Wisatanya

Kereta cepat Jakarta Bandung alias Whoosh sudah mulai beroperasi setiap hari mulai pukul 05.30 hingga 22.00 WIB. Rute sepanjang kurang lebih 142,3 kilometer ini diperkirakan bisa ditempuh dengan waktu 45 menit, sudah termasuk dengan pemberhentian beberapa stasiun di sepanjang jalur kereta. Jangan lupa, ya, siapkan budget Rp 350.000,- lalu duduk tenang hingga sampai ke stasiun perhentian terakhir!

Nah, sudah siap berkelana bersama Whoosh? Catat rute Kereta Cepat Jakarta Bandung dan stasiun-stasiun perhentiannya, ya!

Stasiun Halim

Superblock Halim - Kereta Cepat Indonesia China
Stasiun Halim, photo by KCIC

Jika kamu sedang berada di area Jakarta dan ingin mencoba kereta cepat Jakarta Bandung, kamu bisa start dari Stasiun Halim, nih. Stasiun Halim berada di Jalan Wangko, Halim Perdana Kusuma, Kecamatan Makasar, tepatnya di Jakarta Timur. Stasiun ini akan terintegrasi langsung dengan Light Rail Transit atau LRT Jabodebek (Bekasi – Dukuh Atas).

Kamu bisa menggunakan LRT Jabodebek dan turun di Stasiun LRT Halim. Setelah itu, kamu bisa berjalan menyusuri sky bridge sebagai akses dari Stasiun LRT Halim ke Stasiun Kereta Halim. Tapi, bagi kamu yang membawa kendaraan pribadi, kamu bisa melalui akses Jalan Terus DI Pandjaitan yang akan segera dioperasikan.

Nah, bagi kamu yang memiliki waktu luang untuk mengitari stasiun Halim, berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat yang bisa kamu kunjungi, yaitu:

  • Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

Berjarak kurang lebih 30 menit atau 12 kilometer dari Stasiun Halim, TMII bisa kamu kunjungi jika memiliki waktu luang di Jakarta. Apalagi, sekarang TMII sudah direvitalisasi yang membuat tempat ini harus masuk list destinasi wisata di Jakarta.

TMII juga sudah mulai menyelenggarakan acara publik, salah satunya festival budaya Livin’ Rhapsody of the Archipelago yang diselenggarakan di IMAX Keong Mas. Selain itu, kamu bisa menikmati keindahan dan keberagaman budaya, flora, dan fauna Indonesia. Kamu bisa mengunjungi TMII karena tempat ini buka setiap hari mulai dari jam 05.30 – 17.00 di hari biasa dan 05. 00 – 18.00 di akhir pekan.

  • Green Terrace TMII

Jika kamu ingin mencari tempat santai untuk sekedar makan dan ngopi, kamu bisa mengunjungi salah satu mall yang dekat dengan Taman Mini Indonesia Indah, yaitu Green Terrace.

Hanya berjarak 15 kilometer atau 30 menit dari Stasiun Halim, kamu sudah bisa healing di Jakarta. Green Terrace menawarkan salah satu area yang memadukan konsep taman dan alam terbuka, yaitu De Park. Di sini, kamu bisa berfoto di spot Instagramable, kulineran, hingga menikmati live music.

Stasiun Karawang

Adriansyah Yasin Sulaeman on X: "2. Karawang Letak stasiun ini ada di  antara daerah Delta Mas dan KIIC. Oleh KCIC daerah ini akan dikembangkan  juga jadi TOD baru. Bagi yang tinggal di
Stasiun Karawang, photo by X.com

Stasiun Karawang akan menjadi pemberhentian pertama di rute kereta cepat Jakarta Bandung. Berada di Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang. Stasiun ini masih termasuk Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta, yaitu daerah operasi dengan wilayah yang terbentang dari Stasiun Merak hingga Stasiun Cikampek.

Penumpang yang turun di Stasiun Karawang bisa menggunakan bus Damri untuk melanjutkan perjalanan ke berbagai wilayah di Karawang. Namun, Stasiun Karawang masih dalam tahap penyelesaian, lho. Jadi, bagi kamu yang ingin ke Karawang, harap bersabar, ya!

Sementara menunggu, kamu bisa mencatat dulu destinasi wisata yang dekat dengan Stasiun Kereta Cepat Karawang yang bisa dikunjungi pada pemberhentian ini:

  • Taruma Leisure Waterpark

Berlibur bersama keluarga menaiki kereta cepat Jakarta Bandung akan jadi pengalaman yang tak terlupakan. Tidak jauh dari Stasiun Karawang, kamu dan keluarga bisa mengunjungi Taruma Leisure Waterpark yang menyajikan kolam renang terbesar di Karawang.

Kamu bisa datang pada jam operasional dari pukul 09.00 – 18.00 saat weekdays, dan 09.00 – 20.00 saat weekend. Dari Stasiun Karawang, kamu tinggal melanjutkan perjalanan dengan DAMRI sekitar 4 kilometer. Turun di DAMRI Karawang, lalu berjalan 3 menit hingga sampai ke Taruma Leisure Waterpark.

  • Wonderland Adventure Waterpark

Kolam renang terbesar selanjutnya yang bisa kamu dan keluargamu kunjungi di Karawang adalah Wonderland Adventure Waterpark. Turun di rute kereta cepat Jakarta Bandung, tepatnya Stasiun Karawang, kamu bisa menempuh perjalanan selama 24 menit atau sekitar 12,6 kilometer untuk mencapai destinasi ini.

Tapi, Wonderland Adventure Waterpark tutup lebih cepat dari Taruma Leisure Waterpark. Jam operasinya dari pukul 09.00 – 17.00 setiap hari.

  • Wisata Alam Kaliwungu

Bagi kamu yang ingin mencari suasana alam yang sejuk dan rimbun setelah menempuh rute Kereta Cepat Jakarta Bandung, Wisata Alam Kaliwungu bisa jadi pilihan spot healing kamu di Karawang. Apalagi kamu hanya membutuhkan waktu 30 menit dengan jarak tempuh 14 kilometer. Wisata Alam Kaliwungu buka setiap hari di jam 09.00 – 20.00.

Di sini terdapat restoran yang dilengkapi dengan gazebo, sehingga cocok untuk kamu yang ingin menyantap makanan sambil menikmati pemandangan alam. Kamu juga bisa menelusuri danau buatan menggunakan perahu kayuh. Seru banget, kan?

Stasiun Padalarang

Sejumlah Infrastruktur Dibangun di Stasiun Padalarang, Buat Apa? Halaman  all - Kompas.com
Stasiun Padalarang, photo by Kompas.com

Sebelum sampai di rute Kereta Cepat Jakarta Bandung yang terakhir, kita akan tiba di Stasiun Padalarang sebagai pemberhentian berikutnya. Stasiun Padalarang terletak di Kecamatan Padalarang, Bandung Barat.

Stasiun Padalarang terintegrasi dengan beberapa moda transportasi, seperti KA Feeder Kereta Cepat (Padalarang – Bandung), Commuter Line Bandung Raya (Purwakarta – Cicalengka), dan Commuter Line Garut (Purwakarta – Garut).

Dari stasiun ini kamu bisa lanjut menggunakan kereta feeder untuk ke Kota Bandung. Jadi, bagi kamu yang ingin melanjutkan perjalanan ke Bandung, jangan lupa turun di sini, ya! Kereta feeder Padalarang – Bandung hanya butuh waktu selama 22 menit untuk mengantarkan kamu sampai di Stasiun Bandung dan Cimahi.

Kamu juga bisa turun di Stasiun Padalarang untuk menikmati hiburan yang ditawarkan di sekitar stasiun ini, di antaranya:

  • Puspa Iptek

Puspa Iptek adalah museum yang berlokasi di Kawasan Kota Baru Parahyangan. Kamu hanya perlu menempuh jarak 1,6 kilometer dari Stasiun Padalarang. Di sini, kamu bisa menemukan 180 jenis alat peraga sains interaktif yang bisa dicoba oleh para pengunjung. Salah satu wahana yang paling populer di Puspa Iptek adalah Puspa Iptek Sundial atau jam matahari.

Nah, kalau kamu tertarik ke Puspa Iptek, kamu bisa datang di jam 09.00 – 16.00. Tempat ini bisa kamu kunjungi kapan pun karena Puspa Iptek buka setiap hari.

  • Wahoo Waterworld

Jika kamu mencoba sensasi rute Kereta Cepat Jakarta Bandung bersama keluarga dan kebetulan ingin turun di Padalarang, kamu bisa mengunjungi Wahoo Waterworld, nih. Memiliki jarak 7 kilometer dari Stasiun KA Cepat Padalarang dan berada di Kawasan Kota Baru Parahyangan, Wahoo Waterworld akan mengajakmu bersenang-senang dengan wahana yang memacu adrenalin.

Di sini kamu bisa menikmati pengalaman meluncur di roller coaster air setinggi 15 meter. Tertarik untuk coba? Kamu bisa kunjungi Wahoo Waterworld yang buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 17.00.

  • Situ Ciburuy

Destinasi wisata yang hanya berjarak 7 kilometer dari Stasiun Padalarang berikutnya adalah Situ Ciburuy.  Berlokasi di Desa Pamalayan, Kecamatan Bayongbong, Bandung Barat, tempat ini menawarkan keindahan danau yang luas dengan panorama indah. Di Situ Ciburuy kamu juga bisa memancing, menyewa perahu atau mencicipi aneka macam jajanan yang siap memanjakan lidah kamu.

Stasiun Tegalluar

KCIC – Summarecon Bakal Sulap Stasiun KCJB Tegalluar Jadi Kawasan Bisnis -  Cikalnews
Stasiun Tegalluar, photo by cikalnews

Stasiun terakhir di rute Kereta Cepat Jakarta Bandung adalah stasiun Tegalluar yang berlokasi di Kecamatan Bojongsoan, Kabupaten Bandung. Sama seperti stasiun perhentian lainnya, Stasiun Tegalluar akan terintegrasi dengan moda transportasi lainnya, seperti shuttle bus menuju Stasiun Cimekar, Commuter Line Bandung Raya, Commuter Line Garut via Stasiun Cimekar, MRT Trans Metro Pasundan, hingga DAMRI.

Nah, jika kamu sudah sampai di Bandung, wajib banget untuk mengunjungi beberapa tempat destinasi wisata berikut ini:

  • Surabi Waroeng Setiabudi

Setelah menempuh rute Kereta Cepat Jakarta Bandung, kamu bisa mampir ke destinasi wisata kuliner Bandung ini untuk mengisi perut dan memanjakan lidah. Hanya berjarak 5,7 kilometer via Jalan Pasir Kaliki, warung surabi ini berlokasi di Jalan Dr. Setiabudi No. 175.

Surabi Waroeng Setiabudi sendiri sudah terkenal dengan aneka ragam menu surabi yang khas. Rasanya pun tak kalah enak sehingga siap-siap mengantre panjang ya untuk berebut surabi di sini! Kamu bisa datang ke Surabi Waroeng Setiabudi dari jam 15.00 sore hingga tengah malam.

  • Lereng Anteng

Berjarak 10 kilometer dari Stasiun KA Bandung, Lereng Anteng bisa kamu tempuh dalam waktu kurang lebih setengah jam. Lereng Anteng beralamat di Kampung Pagermaneuh, Desa Pagerwangi, Bandung Barat. Kamu bisa datang dari jam 08.00 – 22.00 dan mencicipi kopi yang dibuat sepenuh hati. Selain kopi yang enak, Lereng Anteng juga menyuguhkan pemandangan panorama yang asri dan sejuk, sehingga cocok jadi tempat healing.

  • Wisata Batu Kuda

Bagi kamu yang datang bersama keluarga menempuh rute kereta Cepat Jakarta Bandung, kamu boleh banget singgah ke Wisata Batu Kuda. Destinasi wisata yang dikelilingi hutan pinus ini beralamat di Cibiru Wetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung.

Hanya berjarak 11 kilometer dari Stasiun Tegalluar atau sekitar 30 menitan, kamu sudah bisa hiking, piknik keluarga, dan berkemah di tempat wisata ini. Nah, untuk bisa menikmati pemandangan di Wisata Batu Kuda, kamu bisa mampir pada pukul 08.00 – 18.00 WIB.

Nah, itu informasi mengenai rute Kereta Cepat Jakarta Bandung alias Whoosh yang siap mengajakmu berkeliling kota. Bagi kamu yang ingin berlibur di beberapa destinasi wisata yang sudah disebut di atas, jangan lupa untuk catat stasiun perhentian keretanya, ya!