Dago Pakar: Lokasi, Tiket Masuk, dan Rekomendasi Kegiatan

Dago Pakar: Lokasi, Tiket Masuk, dan Rekomendasi Kegiatan
Dago Pakar, bhoto by traveloka.com

Kalau kamu main ke Bandung, mengunjungi wilayah Dago adalah hal yang tidak boleh dilewatkan. Ada banyak sekali tempat wisata di Dago yang menarik untuk dikunjungi. Dari wisata alam, wahana hiburan, hingga cafe-cafe cantik, semuanya ada di Dago. Tidak heran kalau kawasan ini menjadi tempat tujuan banyak wisatawan dari luar kota ketika datang ke Bandung.

Salah satu tempat wisata yang menarik adalah Dago Pakar. Dago Pakar adalah sebuah area hutan di kawasan Dago atas yang cukup sejuk dan asri. Sudah terkenal sejak lama karena keindahan tempatnya serta situs yang ada di dalamnya. Dago Pakar bahkan menjadi taman hutan raya pertama di Indonesia. Diresmikan langsung oleh Presiden Soeharto pada masanya. Seperti apa Dago Pakar itu? Lalu apa yang bisa dilakukan di sana? Lihat informasi lengkapnya di bawah ini ya!

Lokasi Dago Pakar

Dago Pakar berada di sebelah utara Bandung. Sebuah area hutan yang masih sangat asri dan sejuk. Berada di Kecamatan Coblong, Bandung, Jawa Barat. Hanya sekitar 21 km dari pusat Kota Bandung. Rute yang harus kamu lewati untuk menuju Dago Pakar juga cukup mudah.

Kalau kita jadikan Gedung Sate sebagai titik awal perjalanan, kamu bisa melewati jalan Surapati, lalu ambil kanan menuju jalan Ir. H. Juanda atau Cikapayan Dago Park. Dari sana, ambil arah kiri, lalu ikuti jalan sampai ke Dago Pakar.

Tiket Masuk dan Jam Buka

Untuk bisa masuk ke Dago Pakar, kamu cukup membayar tiket masuk seharga Rp12.000 per orang. Kalau ingin memasuki Goa Jepang atau Goa Belanda yang ada di sana, kamu bisa menyewa guide dengan harga Rp30.000 dan sewa senter Rp5.000

Kawasan ini dibuka setiap hari dari pukul 08.00 hingga pukul 17.00. Kamu bisa memakai kendaraan pribadi atau menyewa kendaraan karena area di Dago Pakar ini cukup luas.

Fasilitas di Dago Pakar

Dago Pakar sudah memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Dengan lahan parkir yang luas, tempat beribadah, toilet yang memadai, area untuk beristirahat, hingga tempat-tempat makan. Fasilitas ini juga terjaga dengan baik, mulai dari kebersihan hingga fungsinya. Jadi, kamu akan tetap merasa nyaman ketika berwisata di kawasan Dago Pakar.

Di sini juga ada taman bermain yang dilengkapi ayunan, perosotan, dan rumah pohon untuk anak-anak. Selain itu, ada juga area outbond seperti flying fox dan jembatan gantung. Kalau datang ke sini, kita tidak akan merasa bosan.

Rekomendasi Kegiatan di Dago Pakar

Ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan di hutan yang diresmikan oleh Presiden Soeharto sebagai taman hutan raya ini. Tempatnya yang ada di wilayah pegunungan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Beberapa kegiatan yang bisa dilakukan antara lain sebagai berikut.

Olahraga dan Bersepeda

Berolahraga, photo by merdeka.com

Kawasan Dago Pakar memang cukup luas. Untuk bisa eksplorasi lebih banyak tempat, jaraknya lumayan jauh. Sekitar 3-4 kilometer di kawasan hutan, kamu bisa menyewa sepeda. Seru sekali menikmati keindahan halam di Dago Pakar sambil bersepeda.

Selain itu, tempatnya yang asri dan udara sejuk membuat tempat ini juga cocok dipakai untuk jogging. Wisata sambil berolahraga adalah kegiatan yang sangat menyenangkan. Kamu tidak perlu khawatir capek, karena di sini ada banyak tempat duduk untuk beristirahat di bawah pohon yang rindang.

Eksplor Wisata Alam di Dago Pakar

Wisata Alam, photo by traveloka.com

Seperti yang sudah dijelaskan di poin sebelumnya, kawasan Dago Pakar ini cukup luas. Di dalamnya bahkan ada banyak tempat wisata yang bisa didatangi, terutama wisata alamnya. Buat para pencinta alam, Dago Pakar adalah kawasan yang tidak boleh dilewatkan.

Di sini, kamu bisa melihat beberapa curug atau air terjun yang indah. Antara lain ada Curug Kidang, Curug Kolean, dan Curug Lalay. Selain curug, kawasan hutannya yang menjadi daya tarik tempat ini. Bagi masyarakat kota, liburan di hutan akan memberikan pengalaman baru yang menyenangkan. Apalagi sekarang, wisata alam sedang hits di masyarakat. Dago Pakar menjadi salah satu destinasi wisata alam yang banyak diminati oleh masyarakat, khususnya anak muda.

Wisata Sejarah

Goa Jepang, photo by dream.co.id

Selain curug, ada pula situs peninggalan zaman penjajahan dulu, yaitu Goa Jepang dan Goa Belanda. Pasti sudah tidak asing dengan tempat ini karena sangat terkenal dengan keangkerannya. Ingat ya, mitos di sini adalah jangan mengucapkan kata "lada". Kamu bisa memasuki situs sejarah Goa Belanda dan Goa Jepang ini. Di sana, kita bisa membayangkan dan mengingat kembali perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan.

Menikmati Kesejukan Udara

Dago Pakar, bhoto by traveloka.com

Untuk kamu yang ingin mencari ketenangan dan menghindari hiruk pikuk kota, Dago Pakar adalah solusinya. Kawasan hutan yang rindang membuat tempat ini cocok sekali untuk bersantai. Kamu bisa refresh pikiran agar kembali segar.

Kalau kamu mau mengajak keluarga dan anak-anak, Dago Pakar juga cocok. Seru banget bisa bermain di alam yang udaranya sejuk dan segar.

Hunting Foto

Hunting foto, photo by kendhil.com

Ada banyak sekali spot foto menarik di kawasan hutan Dago Pakar ini. Misalnya goa yang menjadi saksi sejarah penjajahan di Indonesia. Selain itu, kawasan hutan dengan background pepohonan pinus juga tidak kalah indah. Kalau kamu senang dengan spot-spot foto menarik dan natural, di sini surganya.

Nah, itulah informasi menarik seputar Dago Pakar. Tempat yang tidak boleh dilewatkan kalau kamu liburan ke Bandung. Wisata alam memang selalu berhasil memberikan ketenangan dan kesenangan tersendiri. Apalagi bagi kamu yang kesehariannya sibuk oleh padatnya aktivitas kota. Menikmati sejuknya udara hutan di kawasan Dago Pakar akan menjadi pengalaman yang tidak akan terlupakan.

Co-living Dekat Dago Pakar

Cove Putribukan, photo by Cove

Tidak jauh dari kawasan wisata Dago Pakar, ada co-living yang sangat nyaman. Cove Putribulan hanya berjarak 10 menit dari Dago Pakar. Di sini, kamu akan merasakan pengalaman tinggal di tempat seperti cottage. Nuansa klasik Bandung yang homey, dengan furniture dominan dari kayu.

Ada banyak tipe kamar tidur yang bisa kamu pilih, sesuai dengan kebutuhan. Fasilitasnya sudah lengkap, termasuk fasilitas yang bisa dipakai bersama. Mulai dari dapur, ruang makan, parkir mobil dan motor, hingga dispenser.