Mengenal Work From Cafe serta Tips Bekerja Lebih Nyaman!

Mengenal Work From Cafe serta Tips Bekerja Lebih Nyaman!
Work from cafe, photo by Red River

Semenjak pandemi, fenomena work from cafe atau sering disingkat WFC semakin populer, nih! Cara kerja remote working yang bisa dilakukan dimanapun menjadikan banyak orang memilih cafe sebagai tempat bekerjanya. Di era pandemi, work from cafe dianggap sebagai aktivitas yang bisa membuat pikiran menjadi lebih fresh dari kegiatan work from home selama berbulan-bulan. Apalagi suasana coffee shop yang nyaman bisa membuat kamu tenggelam dalam produktivitas. Sampai saat ini, work from cafe masih terus dilakukan sama beberapa orang yang bekerja secara hybrid atau remote.

Melalui artikel kali ini, Cove bakal membahas lebih lanjut soal work from cafe. Mulai dari pengertiannya, manfaat, serta tips yang perlu dipersiapkan ketika kamu ingin WFC. Langsung aja baca lanjutannya berikut ini ya!

Apa itu Work From Cafe?

Work from cafe (WFC) adalah istilah yang digunakan untuk menyebut seseorang yang melakukan pekerjaannya di cafe. Istilah ini semakin populer semenjak pandemi, di mana orang-orang bisa menyegarkan pikirannya dari rutinitas work from home. Meski pandemi sudah berakhir, antusiasme orang terhadap WFC masih tinggi seiring banyaknya pekerjaan yang menerapkan sistem remote working, sehingga memudahkan para pekerja untuk bekerja dari manapun yang mereka inginkan.

Manfaat Work From Cafe

Menjamurnya coffee shop saat ini pun menjadi faktor pendukung mengapa work from cafe masih banyak dipilih para pekerja. Selain mencoba suasana baru, WFC juga punya manfaat terutama untuk menambah produktivitas. Apa saja manfaatnya?

1. Suasana kerja berbeda

Suasana kerja berbeda, photo by Pergi Kuliner

Bekerja di kantor atau di rumah dengan suasana begitu-gitu saja pasti membosankan, apalagi hal ini dilakukan hampir setiap hari. Saat WFC tentu akan memberikan suasana berbeda tergantung cafe mana yang kamu pilih untuk WFC. Pemandangan orang berlalu lalang, suara mesin kopi, musik, dan orang di sekitar memberikan suasana berbeda. Sehingga kamu bisa lebih fokus dalam bekerja.

2. Meningkatkan kreativitas

Meningkatkan kreativitas, photo by MyRecipes

Suasana berbeda saat WFC berdampak pada kreativitas kamu dalam bekerja. Saat WFC, kamu jadi jauh lebih rileks sehingga pikiran memunculkan ide-ide baru. Belum lagi, kamu bisa memperhatikan orang-orang sekitar cafe untuk mendapatkan ide baru tersebut.

3. Minim distraksi dari orang lain

Minim distraksi, photo by Kiaora Place

Tak dapat dipungkiri, bekerja di sekitar orang yang kamu kenal akan memunculkan banyak distraksi. Distraksi tentu saja bisa menghambat produktivitas kamu. Sementara itu, saat bekerja dari cafe kamu akan dikelilingi oleh orang asing yang mungkin sama-sama sibuk bekerja sehingga fokus dan konsentrasi menjadi lebih tinggi.

4. Menghemat waktu

Menghemat waktu, photo Kochie Business Builder

Bekerja di cafe tentu lebih strategis dibandingkan di rumah atau di kantor. Apalagi jika jarak commuting dari rumah ke kantor kamu memakan waktu lebih dari 1 jam. Dengan work from cafe di tempat yang dekat dengan rumah, tentunya bisa menghemat waktu perjalanan untuk bekerja. Selain itu, keuntungan lainnya karena kamu bisa menikmati kafein dan makan siang dalam satu tempat. Jaraknya pun hanya membutuhkan beberapa langkah saja sehingga tidak terlalu banyak membuang waktumu.

5. Meningkatkan produktivitas

Meningkatkan Produktivitas, photo by Verymind Well

Tentu alasan utama dari WFC supaya kamu bisa meningkatkan produktivitas saat bekerja. Yap, alasan tersebut juga menjadi manfaat melakukan WFC. Suasana berbeda, distraksi, hingga kreativitas yang muncul saat WFC tentu bisa lebih jauh meningkatkan produktivitas. Ditambah lagi ada pengaruh kafein dari minuman yang kamu minum, sehingga kerja jadi lebih fokus tanpa rasa kantuk.

Tips Saat Ingin WFC

1. Pilih cafe dengan internet cepat

Cafe dengan internet cepat, photo by Driver Easy

Karena saat bekerja kamu butuh internet, tentu tips pertama ketika ingin WFC adalah memilih cafe yang tepat dengan kecepatan internet tinggi. Internet lambat tentu akan menghambat produktivitas kamu dalam bekerja. Belum lagi saat ada meeting memerlukan kualitas internet bagus untuk bisa mendengar secara jelas bagaimana pembahasan di dalam meeting tanpa putus-putus.

2. Seating area

Seating area, photo by Line Bank

Area duduk nyaman bisa meningkatkan produktivitas kamu dalam bekerja di cafe, loh! Kamu bisa pilih area yang menurutmu nyaman, misalnya area indoor atau area outdoor bagi kamu yang merokok. Kemudian, ada juga beberapa pilihan area duduk, seperti di sofa, kursi biasa, ataupun bar. Pastikan tempat duduk yang kamu pilih minim distraksi atau jarang dilalui orang sehingga bekerja bisa jauh lebih fokus. Karena bekerja menggunakan laptop, pastikan kamu memilih area duduk yang dekat dengan stop kontak agar lebih memudahkan mengisi daya baterai saat habis, ya!

3. Bawa perlengkapan esensial

Bawa perlengkapan esensial, photo by Wired

Perlengkapan esensial yang menunjang pekerjaan di cafe perlu dimasukkan ke dalam tas. Misalnya, kamu perlu menyiapkan headset atau earphone untuk meeting, buku catatan, charger laptop, dokumen, ataupun barang lain yang sekiranya kamu butuhkan saat bekerja. Jangan sampai barang-barang esensial ini tertinggal sehingga menghambat produktivitas kamu saat bekerja.

4. Siapkan playlist

Siapkan playlist, photo by VOI

Cafe mungkin sudah menyiapkan playlistnya sendiri, tetapi belum tentu lagu-lagu yang diputar cocok dengan seleramu. Kalau kamu tipikal orang yang harus bekerja dengan mendengarkan musik, menyiapkan playlist perlu dilakukan supaya bisa menunjang produktivitas kamu.

5. Jangan tinggalkan barang berharga

Jangan tinggalkan barang berharga, photo by Insider

Sering kali ada jeda istirahat yang mengharuskan kamu pergi ke toilet. Namun, apabila kamu pergi dengan membawa barang-barang bisa jadi kursi yang sudah ditempati diambil alih oleh orang lain. Apabila kamu ingin ke toilet, kamu bisa membawa barang berharga seperti handphone dan dompet. Sementara itu, kamu dapat meminta tolong kepada barista cafe ataupun orang yang duduk di sebelahmu untuk memperhatikan barang di meja selama pergi ke toilet tersebut. Dengan demikian, kamu bisa meminimalisir barang hilang.

Well, itu dia informasi mengenai work from cafe (WFC) yang berpotensi menambah produktivitas bekerja lebih baik lagi. Tentu saat melakukan WFC kamu berharap pekerjaan bisa selesai sesuai target yang diinginkan. Jangan lupa untuk menerapkan tips-tips di atas ya, supaya kegiatan WFC kamu bisa semakin produktif. Kamu bisa juga cek beberapa cafe rekomendasi Cove yang bisa dijadikan untuk WFC.