10 Restoran di Setiabudi One, Cocok untuk Lunch atau Dinner!

10 Restoran di Setiabudi One, Cocok untuk Lunch atau Dinner!
Perkantoran di Setiabudi

Nggak cuma padat akan perkantoran, daerah Setiabudi yang terletak di Jakarta Selatan ini juga punya banyak destinasi kuliner yang menarik dicoba loh, salah satunya di Setiabudi One.

Setiabudi One merupakan mal yang memiliki banyak restoran lezat yang patut dicoba. Nah, buat kamu yang ingin berkunjung ke Setiabudi One untuk makan siang di sela jam kantor ataupun makan malam, berikut 10 rekomendasi restoran di Setiabudi One yang wajib kamu coba!

10 Restoran di Setiabudi One

Gyu-Kaku Japanese BBQ

Gyu-Kaku Japanese BBQ via Gyu-Kaku

Kalau kamu pencinta restoran All You Can Eat, maka wajib banget coba Gyu-Kaku Japanese BBQ yang ada di Setiabudi One, nih! Gyu-Kaku Japanese BBQ memiliki beberapa paket mulai dari Standard seharga Rp238rb hingga Premium Buffet dengan harga Rp458rb per orang.

Kamu bisa memilih banyak jenis daging sapi di Gyu-Kaku Japanese BBQ seperti Dragon Karubi, King Karubi, Shabu-shabu, hingga Wagyu. Selain daging sapi, banyak juga pilihan menu utama lainnya seperti seafood, olahan ayam, serta beragam pilihan mi. Untuk makanan penutup sendiri, kamu bisa coba milk pudding-nya yang legendaris. Oh ya, waktu makan di Gyu-Kaku Japanese BBQ adalah selama 90 menit, ya.

Alamat: Setiabudi One. Ground Floor, Unit. # B 106, Jl. H. R. Rasuna Said, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 10.00 - 22.00
Kisaran Harga: Rp238.000 - Rp458.000/orang

Bariuma Ramen

Bariuma Ramen via The Editor List

Mau coba ramen otentik Jepang tanpa perlu pergi jauh-jauh ke negara asalnya? Kamu bisa makan ramen di Bariuma Ramen! Setelah sukses dikembangkan di Jepang, Bariuma memperluas cabangnya termasuk di Setiabudi One.

Bariuma Ramen memiliki dekorasi yang cukup luas dengan dekorasi minimalis ala Jepang, menciptakan suasana yang hangat. Untuk menunya sendiri, kamu bisa memesan Tonkotsu Ramen (non-halal) atau Chicken Ramen. Salah satu yang membuat Bariuma Ramen spesial adalah pengunjung dapat memilih tekstur mi sesuai preferensi; original, keras, atau lembut. Jadi, bisa disesuaikan dengan selera, deh!

Alamat: Setiabudi One, Jl. H. R. Rasuna Said, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Setiabudi, South Jakarta City, Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 10.00 - 22.00
Kisaran Harga: Rp50.000 - Rp100.000/orang

Baca juga: 10 Mall di Kuningan Jakarta Selatan yang Asyik buat Hangout!

Gado-Gado Cemara

Gado-gado Cemara via Qraved

Lagi ngidam makan sayur-mayur dengan sentuhan bumbu khas Indonesia, Gado-gado Cemara jawabannya. Restoran legendaris yang sudah berdiri sejak 1947 ini memiliki menu khas dengan resep asli seperti Lontong Cap Gomeh, Pesmol Ikan Tenggiri, Sate Ayam, Buntut, Gule Kambing, dan Gado-gado nya yang terkenal dengan campuran kacang mete dan kacang tanah. Kalau kamu tertarik makan di Gado-gado Cemara, harus siap-siap untuk mengantre karena peminatnya yang cukup banyak. Namun tenang saja, meskipun harus antre, semuanya akan terbayarkan dengan menu makanan yang lezat dan memanjakan lidah!

Alamat: Setiabudi One, Jl. H. R. Rasuna Said, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Setiabudi, South Jakarta City, Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 10.00 - 22.00
Kisaran Harga :Rp50.000 - Rp75.000/orang

Subway

Subway via Instagram

Siapa sih, yang tidak tahu Subway? Salah satu restoran cepat saji asal Amerika ini sempat bikin heboh masyarakat Indonesia karena akhirnya membuka cabang di Indonesia, tepatnya di Cilandak Town Square dan Setiabudi One setelah penantian yang cukup panjang.

Nah, di Subway, kamu bisa memesan beragam sandwichnya yang khas seperti Italian B.M.T, Tuna Mayo, Chicken Slice, atau Steak & Cheese. Kamu juga bisa memesan salad wrap-nya yang nggak kalah enak dan bikin kenyang. Karena peminat Subway yang cukup banyak, siap-siap mengantre untuk mendapatkan sandwich dan salad wrap Subway yang ikonik, ya!

Alamat: 18, Jl. H. R. Rasuna Said No.18, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Setiabudi, South Jakarta City, Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 09.00 - 22.00
Kisaran Harga: Rp50.000 - Rp75.000/orang

Saladstop!

Saladstop! via Instagram

Sedang diet dan ingin makan salad dengan tambahan protein di atasnya sebagai topping? Saladstop! bisa menjadi restoran pilihan kamu, nih. Saladstop! menyediakan beragam pilihan salad mulai dari Caesar Salad-nya yang ikonik, Bold Bulgogi Wrap untuk salad dengan saus ala Korea, dan masih banyak lagi. Uniknya, kamu juga bisa membuat salad bowl pilihan kamu sendiri dengan menentukan sayuran, topping, hingga saus siraman yang kamu suka.

Alamat: Setiabudi One, Ground Floor, Jl. H. R. Rasuna Said, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 07.00 - 21.00
Kisaran Harga: Rp75.000 - Rp150.000/orang

Puput Restaurant

Puput Restaurant via Instagram

Makanan khas Asia memang nggak pernah salah di lidah. Kabar baiknya, kamu bisa datang ke Puput Restaurant jika sedang menginginkan hidangan khas Asia yang kaya bumbu, hangat, dan memanjakan lidah.

Puput Restaurant memiliki lebih dari 60 menu makanan Asia seperti Nasi Hainam Rebus, Ayam Rica-rica, Nasi Goreng Hongkong, hingga Tom Yum yang menyegarkan. Selain memiliki beragam menu bervariasi, Puput Restaurant di Setiabudi One juga menyediakan banyak bangku dengan kapasitas hingga 70 orang, sehingga kamu tidak perlu mengantre di jam makan siang atau jam pulang kantor.

Alamat: Setiabudi One, Jl. H. R. Rasuna Said, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Setiabudi, South Jakarta City, Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 10.00 - 21.00
Kisaran Harga: Rp75.000 - Rp100.000/orang

Mucca Steak

Mucca Steak via Zomato

Mucca Steak menawarkan beragam pilihan steak dengan suasana restoran yang hangat dan nyaman. Jadi, bisa menjadi pilihan tempat beristirahat di sela-sela sibuknya jam kantor, deh! Untuk menunya sendiri, kamu bisa memilih daging sirloin, tenderloin, atau rib-eye berasal dari Australia dengan beragam pilihan saus. Side dish-nya juga cukup beragam, seperti french fries, garlic fried potato, mashed potato, dan masih banyak lagi.

Alamat  :Setiabudi One, Lt. Dasar, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav. 62, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Kuningan, South
Jam Buka  : Senin - Minggu, 11.00 - 22.00
Kisaran Harga  :Rp100.000 - Rp150.000/orang

Tokyo Belly

Tokyo Belly via Instagram

Tokyo Belly adalah bistro Jepang yang dibawakan oleh Ismaya Group. Di restoran ini, kamu bisa mencoba beragam menu makanan khas Jepang seperti sushi set, ramen, hingga bento dan pasta dengan sentuhan bumbu ala Jepang.

Nah, kalau menu rekomendasi dari Cove, kamu bisa mencoba Crispy Chicken Katsu Ramen, yaitu ramen dengan kuah kaldu ayam chicken katsu, dan telur rebus. Kuahnya yang gurih menyatu dengan baik dengan mi bertekstur slim, pas buat dimakan saat cuaca hujan. Kedua, kamu bisa mencoba Salmon Cheese Croquette, kroket salmon isian keju sebagai side dish. Khusus untuk member Ismaya, kamu juga bisa set attendance saat mengunjungi restoran ini untuk mengumpulkan poin dan ditukarkan dengan berbagai penawaran eksklusif. Menarik, kan?

Alamat  :Setiabudi One, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav 62, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920
Jam Buka  : Senin - Minggu, 11.00 - 21.00
Kisaran Harga  :Rp50.000 - Rp100.000/orang

Baca juga: 14 Rekomendasi Tempat Makan di Karawaci yang Wajib Dicoba!

The Grand Duck King

The Grand Duck King via Liputan 6

The Grand Duck King merupakan salah satu restoran terluas di Setiabudi One yang menawarkan aneka menu olahan daging bebek yang dimasak dengan cara dan bumbu yang berbeda-beda. Jadi, kamu bisa menemukan banyak hidangan unik di sini!

Salah satu menu yang wajib dicoba di The Grand Duck King adalah Peking Duck, yaitu bebek yang dibungkus dengan wrap dan timun, kemudian disiram dengan saus hoisin. Kemudian, kamu juga bisa mencoba Black Pepper Beef Cubes dan Stir Fried Gluten with Salted Egg Corn serta Nasi Goreng Seafood jika tak menyukai bebek.

Alamat: Setiabudi One, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav 62, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 11.00 - 21.00
Kisaran Harga: Rp150.000 - Rp200.000/orang

Warung Leko

Warung Leko via Instagram

Satu lagi restoran khas Indonesia di Setiabudi One, Warung Leko. Di sini, kamu bisa mencoba menu andalannya yaitu Iga Bakar dan Iga Penyet yang dilangkapi dengan sambal pedas yang menggigit. Kamu juga bisa request untuk sambal ekstra pedas jika masih dirasa kurang pedas, lho!

Untuk menemani kamu menikmati hidangan pedas, Warung Leko memiliki beragam minuman segar seperti es jeruk, es dawet, dan es teh manis.

Alamat: Setiabudi One, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav 62, RT.18/RW.2, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12920
Jam Buka: Senin - Minggu, 11.00 - 21.00
Kisaran Harga: Rp750.000 - Rp100.000/orang

Kost dekat Setiabudi One

Cove Central One

Setiabudi memang salah satu lokasi di Jakarta Selatan yang paling strategis. Dikelilingi banyaknya perkantoran, pusat hiburan, dan restoran yang bisa jadi pilihan, nggak salah kalau Setiabudi juga menjadi incaran sebagai tempat tinggal bagi para perantau.

Nah, jika kamu sedang mencari kost di daerah Setiabudi, Cove Central One bisa jadi pilihan tempat tinggalmu, nih! Dengan lokasi strategis dan berjarak hanya 5 menit dari Setiabudi One, Cove Central One menawarkan hunian coliving dengan fasilitas lengkap seperti kamar full furnish, ruang makan dan dapur yang luas, laundry pakaian, hingga pusat kebugaran. Cove Central One juga memiliki desain yang catchy sehingga kamu nggak akan bosan. Jika kamu tertarik untuk tinggal di Cove Central One, langsung saja book viewing untuk tur unit secara langsung!