Dago Bakery Punclut: Wisata Kuliner nan Estetik di Bandung

Dago Bakery Punclut: Wisata Kuliner nan Estetik di Bandung
Dago Bakery Punclut, photo by Info Wisata

Pernah membayangkan bisa berwisata kuliner dengan spot instagramable estetik? Kamu bisa mendapatkan itu dengan datang ke salah satu tempat di Dago, yakni Dago Bakery Punclut. Dago Bakery Punclut merupakan restoran yang punya konsep ala Eropa klasik dengan bentuk bangunan bak istana. Yuk, ketahui lebih lanjut mengenai salah satu wisata di Dago sekaligus cafe unik ini melalui artikel dari Cove. Baca terus kelanjutannya ya!

Dago Bakery Punclut

Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket Masuk

Berbentuk seperti kastil khas Eropa, Dago Bakery Punclut terletak di Jl. Pagermaneuh No.57, Pagerwangi, Kabupaten Bandung Barat. Berbeda dengan cafe pada umumnya, karena Dago Bakery Punclut sekaligus menjadi lokasi wisata instagramable, ada biaya masuk yang dikenakan, nih! Buat kamu yang ingin berkunjung ke Dago Bakery Punclut harus membayar tiket masuk seharga Rp20.000 pada Weekdays dan Rp25.000 di Weekend.

Sebagai tempat wisata merangkap cafe, jam operasional dari Dago Bakery Punclut cukup lama, kok. Di hari Senin - Jumat, jam buka tempat ini mulai pukul 09.00 - 21.00. Sementara itu, di Weekend akan buka lebih lama mulai pukul 08.00 - 22.00. Kamu bisa foto-foto sepuasnya di area Dago Bakery Punclut atau hanya sekadar makan sambil menikmati pemandangan.

Daya Tarik Dago Bakery Punclut

Kastil Berwarna Gelap

Kastil Dago Bakery Punclut, photo by Dago Bakery

Keunikan sekaligus menjadi daya tarik utama dari Dago Bakery Punclut adalah kastil megah berwarna gelap. Kastil ini sekaligus menjadi spot foto favorit para pengunjung karena keunikannya tersebut. Tak jarang kastil ini digunakan sebagai background untuk foto prewedding lebih romantis.

Pemandangan Pegunungan

Berada di kawasan dataran tinggi, Dago Bakery Punclut tentu memiliki pemandangan indah yang tak bisa dilewatkan begitu saja. Kamu bisa makan sambil menikmati view pegunungan asri serta keindahan Bandung. Apalagi, suasana disekitar sangatlah sejuk dan dikelilingi pepohonan semakin menambah betah untuk berlama-lama di tempat ini.

Spot Instagramable

Spot Instagramable Dago Bakery Punclut, photo by Kompas

Bukan cuma kastil, Dago Bakery Punclut menyediakan spot instagramable lainnya yang bisa dieksplor oleh pengunjung. Sebut saja ada spot jembatan kastil ala eropa dan spot sky walk yang juga jadi favorit pengunjung untuk mengambil gambar. Jepretan di Dago Bakery Punclut dijamin bakal bikin feeds Instagram kamu semakin keren!

Rekomendasi Menu Wajib Dipesan

Meskipun namanya Dago Bakery Punclut, tetapi tempat yang satu ini tak hanya menyediakan roti. Sangat banyak menu yang dapat kamu pesan layaknya sedang berada di restoran mewah. Kamu bisa menikmati makanan di tempat ini mulai dari Rp18.000 saja. Nah ada menu apa saja? Berikut rekomendasi menu yang wajib dipesan kalau kamu mampir ke Dago Bakery Punclut.

Chicken Cordon Bleu

Chicken Cordon Bleu, photo by Kompas

Pecinta western food yang suka sama makanan satu ini bisa memesannya di Dago Bakery Punclut. Chicken Cordon Bleu sekaligus menjadi menu best seller yang sering dipesan oleh pengunjung restoran ini. Harganya pun cukup terjangkau yakni Rp55.000 per porsinya.

Chicken Parmigiana

Chicken Parmigiana, photo by Taste

Makanan khas Italia berikut ini menjadi yang paling direkomendasikan oleh chef di Dago Bakery Punclut. Ayam yang digoreng dengan baluran tepung, kemudian diberikan saus bolognese dan lelehan keju di atasnya pasti bikin kamu lapar dalam sekejap. Harganya tak beda jauh dengan Chicken Cordon Bleu, yakni Rp57.000 per porsi

Nasi Soto Bandung

Nasi Soto Bandung

Makanan Indonesia khas Bandung selanjutnya menjadi menu best seller. Menyeruput kuah Soto Bandung yang menyegarkan dengan tambahan lobak, tomat, serta kedelai goreng sangat pas dinikmati di suasana sejuk seperti area Dago. Apalagi menu ini dilengkapi nasi yang bikin kamu semakin kenyang. Nah, harga seporsi Nasi Soto Bandung di Dago Bakery Punclut dibanderol dengan Rp50.000. Setara dengan suasana dan pemandangan yang diberikan!

Nasi Timbel Komplit

Nasi Timbel Komplit

Makanan tradisional selanjutnya yang pasti akan mengenyangkan perut kamu ada Nasi Timbel Komplit. Lengkap dengan ayam, sayur, tahu, dan sambal memang gak pernah jadi pilihan salah. Menu ini sekaligus menjadi salah satu chef recommendation sehingga gak boleh kelewatan untuk dipesan saat datang ke Dago Bakery Punclut ya!

Pizza Meat Lovers

Pizza Meat Lovers, photo by Perfect Italiano

Menu sharing satu ini wajib banget dipesan karena bisa dinikmati ramai-ramai. Ada Pizza Meat Lovers yang jadi kecintaan para pengunjung sehingga laris manis. Pizza dengan topping daging cincang, sosis, daging asap, daging burger, serta taburan keju mozzarella dan saus spesial memang tak pernah salah deh! Seporsi pizzanya bisa dinikmati dengan harga Rp65 ribu aja kok!


Kost di Dago Fasilitas Lengkap

Menikmati tinggal di Kawasan Dago yang sejuk dan nyaman memang menyenangkan. Konsep tinggal ala Coliving di Cove Putribulan bisa menjadi alternatif baru buat kamu yang mau tinggal di hunian sementara dengan lokasi strategis dan fasilitas Lengkap. Dilengkapi fasilitas bersama dan pribadi dengan ruangan luas untuk menunjang keseharianmu.

Harga sewa mulai dari Rp1,8 juta per bulan

Selengkapnya tentang Cove Putribulan