10 Cafe Pet Friendly di Jakarta untuk Ajak Anabul Jalan-jalan

10 Cafe Pet Friendly di Jakarta untuk Ajak Anabul Jalan-jalan
Cafe Pet Friendly di Jakarta, photo from Pexels/Ron Lach

Bermain bersama anabul kesayangan memang menjadi salah satu aktivitas yang menyenangkan. Tak jarang, jika bepergian, kita ingin turut membawa hewan peliharaan serta agar bisa menghabiskan waktu bersama.

Nah, pas banget nih, untuk kamu yang ingin mengajak hewan peliharaan tersayang, berikut 10 rekomendasi cafe pet friendly di Jakarta yang bisa kamu datangi!

Cecemuwe Cafe & Space

Cecemuwe Cafe & Space, photo from Yummy Advisor

Ingin mengajak kucing atau anjing kamu pergi bersama? Kamu bisa mendatangi Cecemuwe Cafe & Space yang berlokasi di Senayan. Memiliki arti nama senda gurau yang berasal dari bahasa Sanskerta, Cecemuwe memiliki tiga lantai dilengkapi dengan area outdoor. Sehingga, pas banget untuk mengajak main anjing atau kucingmu di sini.

Oh ya, di sini, kamu bisa memiliki sajian fusion hingga tradisional seperti truffle fries, nasi goreng kambing kecombrang, dan lainnya.

Alamat: Jl. Hang Jebat IX No.6, RW.4, Gunung, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12120
Jam Buka: 10.00 - 22.00 WIB
Harga: Rp80.000 - Rp100.000/orang

Cork & Screw Country Club

Siapa sih, yang nggak tau restoran yang satu ini? Berlokasi di Senayan, Cork & Screw Country Club terkenal akan outdoor area pada restorannya yang dilengkapi dengan kursi-kursi piknik, pohon rindang, serta dilengkapi dengan pemandangan kolam renang dan lapangan golf. Restoran yang satu ini juga memperbolehkan hewan di area outdoor-nya lho, pas banget untuk kamu ajak brunch di Minggu pagi menuju siang. Soal hidangan makanan dan minuman, nggak perlu diragukan lagi, karena Cork & Screw Country Club punya deretan hidangan khas Indonesia, internasional, hingga minuman kopi, non-kopi, alkohol, dan non-alkohol. Lengkap, ya?

Alamat: Avenue, Senayan, Jl. Asia Afrika, Pintu IX, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270
Jam Buka: 10.00 - 01.00 WIB
Harga: Rp100.000 - Rp200.000/orag

Lemondiscofish

Lemondiscofish, photo from Nibble‌ ‌

Saat cuaca panas, memang paling pas menikmati gelato yang menyegarkan, ya? Nah, kamu bisa datang ke Lemondiscofish, kedai gelato yang berlokasi di Kemang. Tempat ini memiliki area taman luas yang teduh, serta gedung putih yang cukup estetik sehingga cocok untuk foto-foto.

Psst.. beberapa house made gelato di sini juga ada yang bisa dikonsumsi oleh anjing, lho! Pas banget deh, membawa hewan peliharaan kamu ke sini.

Alamat: Jl. Kemang Selatan I No.8, RT.6/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
Jam Buka: 13.00 - 20.00 WIB
Harga: Rp40.000 - Rp50.000/orang

C for Cupcakes and Coffee

C for Cupcakes and Coffee, photo from Detik Food

C for Cupcakes and Coffee merupakan cafe Instagramable juga pet-friendly di area Jakarta Utara, tepatnya Kelapa Gading. Setiap sudut ini sangatlah fotogenik, dengan nuansa ala peri dan dekorasi taman bunga.

C for Cupcakes and Coffee memiliki berbagai menu pilihan kopi dan kue-kue lucu dengan desain seperti binatang peliharaan. Nggak perlu khawatir, karena di sini juga menyediakan makanan berat seperti nasi ayam lada hitam, nasi goreng terasi, dan nasi ayam cabe rempah.

Alamat: Jl. Boulevard Barat. Ruko Inkopal No.17, RT.15/RW.3, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
Jam Buka: 10.00 - 20.00 WIB
Harga: Rp75.000 - Rp150.000/orang

Lazy Boss Coffee and Desserts

Lazy Boss Coffee and Desserts, photo from Intip Seleb

Lazy Boss Coffee and Desserts tidak hanya pet friendly, namun juga memiliki desain yang cantik dilengkapi dengan tanaman hijau serta bangunan berwarna hangat. Keduanya, memberikan kesan modern minimalis yang tentunya membuat nyaman.

Banyak sekali pilihan makanan yang bisa kamu santap di sini, seperti nasi goreng kampung, creamy samyang, hingga desserts seperti Korean Macaron, Basque Cheesecake, dan lainnya yang bisa dinikmati dengan minuman yang tersedia.

Alamat: Jl. Pelepah Elok I QA 2 No.6, RT.1/RW.6, Klp. Gading Tim., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
Jam Buka: 09.00 - 21.00 WIB
Harga: Rp50.000 - Rp100.000/orang

Six Ounces Coffee

Six Ounces Coffee, photo from Manual Jakarta

Cafe yang satu ini memiliki cabang di Kelapa Gading dan Panglima Polim. Di sini, kamu bisa mengajak hewan peliharaan kesayangan kamu bermain di area cafe yang dikelilingi pepohonan rimbun, menjadikan tempat ini memiliki suasana yang cozy dan homey.

Six Ounces Coffee menyediakan pilihan sarapan dan brunch yang super lezat seperti egg benedict, grilled salmon caprese, dan masih banyak lagi!

Alamat: Jl. Panglima Polim IX No.93, RT.4/RW.6, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160
Jam Buka: 08.00 - 22.00 WIB
Harga: Rp100.000 - Rp200.000/orang

Hunter & Grower

Hunter & Grower, photo from Manual Jakarta

Jika kamu sedang berada di kawasan Kemang, kamu bisa banget nih mengajak anabul kesayangan kamu ke Hunter & Grower. Sebenarnya, Hunter & Grower merupakan modern market yang menggabungkan konsep kafe dan retail, di mana selain kamu bisa menikmati kopi dan makanan lezat, kamu juga bisa berbelanja berbagai indoor plants yang dapat mempercantik sudut rumah kamu. Menarik banget, ya?

Alamat: Jl. Kemang Timur No.46A, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
Jam Buka: 08.00 - 22.00 WIB
Harga: Rp60.000 - Rp100.000/orang

Mayrahkee Cafe

Mayrahkee Cafe, photo from Instagram/@merrygingerrr

Berpindah sedikit ke Jakarta Utara, ada Mayrahkee Cafe yang berlokasi di Golf Island. Cafe ini merupakan pilihan tepat untukmu menghabiskan waktu bersama anjing kesayangan. Karena, nggak hanya memiliki menu makanan dan minuman untuk kita nikmati, tempat ini juga menawarkan menu khusus anjing dengan harga yang terjangkau. Jadi bisa menyantap hidangan lezat bersama, deh!

Alamat: Ruko Beach View Blok A no. 20, Golf Island, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14470
Jam Buka: 09.00 - 21.00 WIB
Harga: Rp100.000 - Rp200.000/orang

Kisaku Pasaraya

Kisaku Pasaraya, photo from CASA Indonesia

Hadir dengan konsep modern minimalis, Kisaku memiliki area indoor dan semi-outdoor dengan nuansa serba putih dan cokelat muda, membuat kamu betah berlama-lama di sana. Sambil nongkrong bersama anabul, kamu wajib banget deh cobain racikan kopi Kisaku yang menggunakan biji kopi Aceh Gayo serta Flores Bajawa yang bikin segar!

Alamat: Jl. Kemang Raya No.66 B, RT.8/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
Jam Buka: 10.00 - 22.00 WIB
Harga: Rp100.000 - Rp150.000/orang

Tanatap Coffee

Tanatap Coffee, photo from Manual Jakarta

Jakarta Barat juga punya lho, cafe pet friendly dengan suasana yang rindang dan menyejukkan mata. Tanatap Coffee terletak cukup tersembunyi di kawasan Jakarta Barat, serta memiliki area yang super instagramable. Wajib banget foto-foto sama anabul kesayangan di sini!

Alamat: Jl. Jalur 20 No.Blok 30/19, RT.8/RW.10, Meruya Utara, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11620
Jam Buka: 08.00 - 21.00 WIB
Harga: Rp50.000 - Rp100.000/orang

Nah, itu dia beberapa cafe pet friendly di Jakarta yang bisa kamu kunjungi bersama hewan peliharaan kesayanganmu. Namun, tetap diingat, saat membawa hewan peliharaan, pastikan kebersihan area cafe tetap terjaga dengan memakaikan pampers pada hewan beserta membersihkan kotoran mereka, ya! Selamat menghabiskan quality time bersama para anabul!