18 Cafe Instagramable di Alam Sutera untuk Bikin Instagram Feed Makin Cantik
Sedang berada di Alam Sutera? Jangan sampai kelewatan Cafe Instagramable di Alam Sutera ini, deh.
Alam Sutera adalah kawasan di Tangerang yang dapat kamu tuju kalau kamu ingin melakukan cafe hopping. Kompleks serba ada dengan perumahan, perkantoran, dan mall ini juga dilengkapi dengan cafe Instagramable di Alam Sutera yang unik dengan memiliki ciri khasnya tersendiri.
Mulai dari kafe dengan menu yang lezat dan berbeda sampai kafe yang memiliki spot outdoor atau memiliki konsep vintage, kamu bisa menemukannya di Alam Sutera dengan mudah.
Berikut ini beberapa cafe Instagramable di Alam Sutera yang bisa kamu datangi untuk bekerja ataupun berkumpul bersama teman dan keluarga.
18 Cafe Instagramable di Alam Sutera
1. Canabeans
Buat kamu yang suka cafe dengan suasana vintage, kamu mungkin akan tertarik untuk mengunjungi Canabeans. Desain interior kafe ini didominasi dengan nuansa kayu, membuat pengunjung merasa betah dan nyaman berlama-lama di kafe ini.
Selain memiliki tempat yang nyaman, Canabeans juga menyajikan berbagai menu makanan yang bisa dicoba. Beberapa menu andalan rekomendasi chef di Canabeans adalah Canabeans Fries, Che’s Caesar Salad, Croque-Monsieur with Egg, Pan Seared Filet Mignon, dan Classic-Spaghetti Carbonara.
Jam operasional: Senin - Minggu, 07.00 - 22.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp188.000
2. Kafe Pendekar
Kafe Pendekar dapat menjadi pilihan cocok untuk para pecinta kopi. Soalnya, kafe yang satu ini terkenal dengan berbagai varian kopi milik mereka seperti Espresso, Long Black, Coffee Tonic, dan Barista Breakfast.
Baru-baru ini, Kafe Pendekar juga meluncurkan menu makanan baru yang dapat menemani seduhan kopi kamu, nih. Beberapa di antaranya adalah Cireng, Mini Wonton, Beef Teriyaki, Crispy Chicken, Crispy Chicken Wings, dan Chicken Wings Gochujang.
Jam operasional: Senin - Minggu, 09.00 - 00.00
Harga makanan: Rp20.000 - Rp100.000
3. Coarse & Fine Coffee
Coarse & Fine Coffee memiliki desain interior kafe yang sederhana, nyaman, dan terkesan lapang. Kafe ini cocok untuk dijadikan tempat diskusi, meeting bersama rekan kerja, atau sekedar melepas penat dan menikmati makan siang.
Kamu bisa menemukan beragam menu makanan lezat yang ditawarkan Coarse & Fine Coffee. Misalnya seperti Grilled Cheese Sandwich, Truffle Fries, Loaded Fries, Crispy Chicken Bites, Balinese Deep Fried Duck, dan Truffle Spaghetti Carbonara.
Kamu juga bisa memesan menu minuman seperti Espresso, Flat White, Filter Coffee, mocktail Sunset Punch, dan Virgin Pina Colada.
Jam operasional: Senin - Minggu, 08.00 - 18.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp90.000
4. Bengawan Solo Coffee
Bengawan Solo berlokasi di dalam mall Living World Alam Sutera, dan mereka menawarkan banyak menu menarik seperti Americano, Coffee Tareek, Vanilla Latte, Hazelnut, Caramel Macchiato, Caffe Mocha, dan Assorted Tea Line.
Selain itu, Bengawan Solo juga menyediakan camilan lezat untuk melengkapi momen ngopi kamu seperti Pisang Goreng, Sate Pisang, Singkong Goreng, Risoles, dan Pastel.
Jam operasional: Senin - Minggu, 10.00 - 22.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp48.000
5. Say Something Coffee
Kafe yang berlokasi di Mall Alam Sutera ini menyediakan berbagai menu menarik seperti menu Kungpao Chicken with Rice, Ayam Goreng Mentega, Aglio Olio, Spaghetti, Crispy Chicken, Takoyaki Pompom Fries, dan Lumpia Ayam.
Di Kafe Say Something kamu juga dapat menemukan menu minuman Es Vegan Latte, Kopi Susu Gula Merah Hangat, Iced White Regal Latte, Honey Lemon Jasmine, Purple Tea, dan Blue Ocean Sea Salt.
Jam operasional: Senin - Minggu, 11.00 - 20.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp125.000
6. Kayu Kayu
Seperti namanya, kafe yang satu ini mengusung desain interior yang didominasi dengan ornamen kayu. Tidak hanya itu, kamu bisa menemukan pohon kayu besar yang tumbuh di tengah-tengah tempat makan ini ketika mengunjungi kafe ini.
Ketika kamu memasuki tempat ini untuk pertama kalinya, kesan asri, sejuk, dan menenangkan akan terasa di dalam ruangan. Pencahayaannya juga didominasi dengan cahaya matahari natural, sehingga kesan suasana alamnya semakin terasa.
Di kafe ini, kamu bisa memesan menu favorit seperti Sup Ayam Pangsit Pedas, Tumis Tahu Tauco, Mi Kuah Pedas Spesial, Ayam Malaka, Ayam Goreng Saus Mangga, Ikan Saus Telur Asin, dan Ikan Saus Pedas.
Jam operasional: Senin - Minggu, 08.00 - 22.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp228.000
7. Home Brew Coffee & Eatery
Kafe yang satu ini memiliki menu minuman menarik seperti Espresso On The Rock, Caramel Latte, Honey Lemon Tea, dan Lemon Ice Tea.
Selain itu, ada juga menu makanan lezat seperti Chicken Katsu Japanese Curry Rice, Salmon Teriyaki with Nori Rice, Stuffed Chicken, Mini Beef Wellington, Yakitori Tomato & Egg Croissant, dan Asian Salad.
Jam operasional: Senin - Minggu, 07.00 - 21.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp 240.000
8. Bruins Coffee
Kafe ini menyediakan menu Bruins Special Sandwich, Bruins mozzarella, carozza, Chili Cheese Long Potato, Roti Panggang Coklat, Nasi Ayam Sambal Hijau, Nasi Empal Sambal Matah, dan Smoked Beef Carbonara.
Selain itu, ada juga minuman kesehatan yang menarik seperti Turmeric Latte, Temu Lawak Latte, Sereh Latte, dan Jahe Merah Latte.
Jam operasional: Senin - Minggu, 08.00 - 22.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp40.000
9. Old Town White Coffee
Berlokasi di Ruko Alam Sutera, kamu dapat memesan menu makanan seperti Kayu Butter Toast, Soft Boiled Eggs, Fried Chicken, dan banyak menu lainnya yang khas dan bisa kamu temukan di sini.
Kamu juga bisa menemukan minuman lezat seperti white coffee, smoothies, teh, dan es krim.
Jam operasional: Senin - Minggu, 09.30 - 22.00
Harga makanan: Rp20.000 - Rp60.000
10. Tokito Kitchen
Kafe ini cocok dijadikan tempat nongkrong bersama teman. Selain karena interiornya yang nyaman, harga makanan di Tokito Kitchen juga cukup murah.
Adapun menu makanan yang bisa kamu pesan adalah aneka nasi goreng, kwetiaw, Mie Dogdog, Nasi Ayam Sambal Matah, Nasi Cumi Hitam, Nasi Ayam Kalasan, Nasi Capcay, dan Fuyunghai.
Selain itu ada beberapa camilan yang bisa kamu pesan, seperti Tahu Yong, Tahu Pletok, Pempek Kapal Selam, Sate Taichan, Jamur Crispy, Pizza Goreng Sarang Semut, dan Pizza Mie.
Jam operasional: Senin - Minggu, 11.00 - 20.00
Harga makanan: Rp18.000 - Rp40.000
11. Momentum Cafe
Di cafe ini, kamu dapat menemukan menu makanan seperti Tradisional Fried Tofu, Singkong Lada Garam, Spicy Chicken Popcorn Manchunian, Singkong Thailand, Bitterballen, Potato Skin Cheese, dan Banana Fritter.
Kafe ini juga menyediakan berbagai mocktail, seperti Lemon Grass Ice Tea, Virgin Mojito, Pineapple Mint Royal, Summer Breeze, Strawberry Fantasy, dan Ginger Ale Mint.
Selain itu, kamu juga bisa menemukan aneka kopi dan latte, seperti Espresso, Doppio, Americano, Macchiato, Mocha Latte, Salted Caramel Latte, dan lain-lain.
Jam operasional: Senin - Sabtu, 10.30 - 20.00
Harga makanan: Rp25.000 - Rp48.000
12. Warunk Exito
Tempat makan yang satu ini menyediakan banyak jajanan pasar, seperti aneka kue cubit, Indomie Telung Mozarella, Baklor, dan aneka roti bakar.
Selain itu, ada juga aneka nasi ayam, seperti Nasi Ayam Blackpepper, Nasi Ayam Mushroom Sauce, Nasi Ayam Mentai Sauce, Nasi Ayam Saus Exito, dan lain-lain.
Menu minuman yang ditawarkan juga cukup menarik, seperti Nutella Mellow Shake, Caramel Regal Shake, Holy Chocolate, dan kamu juga bisa menemukan Butterbeer ala Harry Potter di sini.
Jam operasional: Senin - Minggu, 09.00 - 21.00
Harga makanan: Rp18.000 - Rp33.000
13. Batas Langit Cafe & Resto
Seperti namanya, kafe ini didominasi dengan desain outdoor. Makanya, tempat ini cocok dijadikan sebagai tempat nongkrong dan bersantai bareng teman-teman pada sore dan malam hari.
Selain memiliki tempat yang menarik, kamu bisa menemukan menu makanan di tempat ini yang cukup beragam. Seperti Laid-Back Burger, Mozza Katsu, Spaghetti Bolognese, Pempek Pacman, dan Fries.
Selain itu, kamu juga bisa menemukan minuman menarik untuk menemani hidangan makanan utama kamu seperti Milky Way Soy Yakult, Black Coffee, Soft Drink, Aye Aye Captain Rum and Cola, dan Skydriver.
Jam operasional: Senin - Minggu, 16.00 - 22.00
Harga makanan: Rp15.000 - Rp45.000
14. Kopi Nako
Kopi Nako menjadi pilihan cafe Instagramable di Alam Sutera lainnya yang wajib kamu sambangi. Salah satu daya tarik dari coffee shop ini adalah area outdoor-nya yang sangat luas dengan kombinasi warna monokromatik dan sentuhan industrial. Arsitektur bangunan dari Kopi Nako juga dibuat minimalis dengan kehadiran dinding kaca yang membuatnya tampak unik dan terkesan clean.
Kamu bisa menyesap aneka kopi signature mereka sembari berburu spot untuk foto ria. Karena setiap sudut dari Kopi Nako benar-benar didesain untuk kamu yang gemar mengabadikannya ke dalam bidikan kamera ponsel. Pilihan minuman berupa kopi yang bisa kamu coba adalah Es Kopi Nako Duren, Black Coffee, Kopi Madu, hingga Pandan Latte. Sementara untuk makanan pendampingnya ada Nasi Grombyang, Seblak Baso Nako, sampai Kwetiau Goreng.
Jam operasional: Senin - Jumat (08:00 - 22:00), Sabtu - Minggu (07:00 - 23:00)
Harga makanan: Rp50.000 - Rp100.000 /orang
15. One Fifteenth Coffee
Kamu pasti akan langsung jatuh cinta dengan konsep interior dari cafe yang satu ini. One Fifteenth Coffee cabang Alam Sutera benar-benar sukses membawa ambience yang mewah sekaligus artistik lewat perpaduan warna-warna gelap yang menaunginya. Lokasi dari 1/15 Coffee juga menyatu dengan Bottega Artisan, yaitu sebuah galeri yang menghadirkan koleksi material keramik berkualitas luxury untuk interior bangunan.
Jadi, kamu bisa ngopi santai di sini sembari berbelanja ataupun mencuci mata. Konsep interiornya yang elegan juga memungkinkan kamu untuk bisa berfoto OOTD dalam setiap kesempatan. Selain kreasi kopi berupa Ice Mocha, Flat White, dan Ginger Milk Coffee, kamu juga bisa memesan main course, seperti Duck Confit, yang merupakan kaki bebek dengan tambahan mashed potato dan duck jus.
Jam operasional: Senin - Minggu (07:00 - 21:00)
Harga makanan: Rp100.000 - Rp200.000 /orang
16. Ryuko
Ada tempat ngopi yang punya atmosfer unik dengan estetika ala kedai-kedai di Jepang, nih, namanya Ryuko. Tidak hanya sekedar ngopi, kamu juga bisa ikut berbelanja produk-produk home living yang memadukan unsur tradisional dan modern ala Jepang. Nilai plus lainnya, cafe ini juga sudah pet friendly sehingga kamu bisa dengan bebas membawa anabul kesayangan.
Ryuko terdiri dari area indoor dan semi-outdoor dengan pencahayaan maksimal. Menu makanan dan minuman yang disajikan oleh Ryuko juga cukup beragam, mulai dari Gyu Don, Spicy Gyu Tan Don, sampai Miso Soup. Nggak ketinggalan variasi kopi, seperti Sakura Latte, Hazelnut Latte, dan Yuzu Kohi.
Jam operasional: Senin - Jumat (08:00 - 20:00), Sabtu - Minggu (07:00 - 20:00)
Harga makanan: Rp50.000 - Rp100.000 /orang
17. Sushi Tei Cafe
Siapa yang sudah nggak asing lagi dengan nama besar restoran Jepang, Sushi Tei? Beberapa orang bahkan kerap menjadikan restoran ini sebagai lokasi bersantap sushi yang paling favorit. Nah, berbeda dari versi restorannya, Sushi Tei Cafe ternyata nggak menyediakan menu sushi sama sekali, lho, melainkan kamu akan lebih sering menemukan aneka dessert, pastry, cake, eclair, dan makanan pencuci mulut lainnya.
Kamu bukan termasuk pecinta makanan manis? Jangan khawatir, Sushi Tei Cafe juga punya pilihan main course super nikmat yang layak untuk dicoba. Uniknya, lokasi Sushi Tei Cafe juga berseberangan langsung dengan versi restorannya. Double Choco Mousse, Blueberry Cheese Cake, dan Kudamono Danish menjadi menu favorit yang wajib kamu icip di sini.
Jam operasional: Senin - Minggu (10:00 - 21:30)
Harga makanan: Rp100.000 - Rp200.000 /orang
18. Tembikar Kedai Kopi
Rekomendasi terakhir dari cafe di Alam Sutera adalah Tembikar Kedai Kopi. Tempat makan yang baru saja dibuka pada Januari 2023 ini merupakan milik seorang juru masak profesional yang juga pernah menjadi juri MasterChef Indonesia musim pertama, yaitu Chef Vindex Tengker. Jadi, nggak heran kalau deretan menu yang ada di sini sudah pasti memiliki cita rasa yang brilian sehingga selalu diramaikan oleh pengunjung.
Terdiri dari dua lantai, konsep interior & fasilitas yang tersedia dari Tembikar Kedai Kopi mampu mendukung segala aktivitas WFC bagi para pekerja, lho. Bahkan, cafe ini juga menawarkan ruangan privat yang cocok untuk event ataupun gathering. Sajian menu yang direkomendasikan oleh Chef Vindex adalah Nasi Lemak, Bihun Kari Ayam, dan Mie Laksa Udang.
Jam operasional: Senin - Minggu (07:00 - 21:00)
Harga makanan: Di bawah Rp50.000 /orang