Anti Ribet, Ini 15 Makanan yang Tahan Lama Tanpa Kulkas

Anti Ribet, Ini 15 Makanan yang Tahan Lama Tanpa Kulkas
Makanan yang Bisa Disimpan Tanpa Kulkas, photo by Pexels

Kamu mungkin mengira semua makanan harus disimpan ke dalam kulkas untuk bertahan lama. Semua jenis makanan, mulai dari roti hingga tomat, biasanya langsung dipindahkan dari tas belanjaan ke kulkas.

Namun, ternyata ada beberapa makanan nggak lebih baik disimpan di dalam kulkas, lho. Kulkas justru dapat menyebabkan makanan tertentu rusak sebelum waktunya, kehilangan rasa dan nutrisinya. Biar nggak salah lagi, yuk simak daftar makanan yang bisa kamu simpan tanpa kulkas berikut ini!

15 Makanan yang Bisa Disimpan Tanpa Kulkas

1. Sayur-sayuran

Kemangi, photo by Pexels

Sayur-sayuran seperti tomat, kentang, dan kemangi nggak perlu disimpan dalam kulkas. Tomat mengandung enzim yang bereaksi terhadap suhu dingin sehingga menjadi lembek dan bertepung jika disimpan dalam kulkas.

Kemangi nggak suka dingin, jadi paling baik disimpan pada suhu ruang. Sedangkan pati pada kentang akan berubah jadi gula jika disimpan dalam kulkas sehingga menghasilkan rasa manis dan tekstur berpasir yang nggak diinginkan.

2. Kue

Kue, photo by Pexels

Menyimpan kue di kulkas menghilangkan semua kelembapannya dan mengeraskan frosting. Meskipun ada beberapa pengecualian, sebagian besar kue akan terasa lebih enak jika disimpan pada suhu ruangan, lho.

Kue bebas frosting dan kue yang dilapisi dengan buttercream, fondant, atau ganache harus ditutup dan disimpan pada suhu ruangan. Kue bisa bertahan maksimal lima hari.

Kue yang sudah dipotong juga bisa disimpan pada suhu ruangan dengan dibungkus plastik biar nggak kering. Tapi, kue yang berisi topping atau isian buah segar, krim kocok, atau frosting krim keju harus disimpan di kulkas biar tahan lama.

3. Mi Instan

Mi Instan, photo by Pexels

Pernah nggak, sih, kamu cek tanggal kedaluwarsa pada kemasan mi instan? Menurut perusahaan yang memproduksi mi instan, masa kedaluwarsa mi instan kemasan hanya sekitar 8 bulan saja setelah produksi.

Selama kemasan mi instan tertutup rapat tanpa sobek atau disimpan dalam wadah kedap udara, kamu bisa menyimpannya di tempat yang gelap dan kering pada suhu ruang. Dengan cara ini, kesegaran mi instan akan terjaga hingga mendekati tanggal kedaluwarsa.

4. Roti

Roti, photo by Pexels

Hampir semua orang menyimpan roti di kulkas untuk membuatnya tetap segar lebih lama. Ternyata, anggapan ini salah! Menyimpan roti di suhu yang sejuk (bukan beku) menyebabkan pati mengkristal sehingga menyebabkan roti lebih cepat basi.

Agar roti tahan dalam waktu seminggu, simpan roti dalam wadah kedap udara pada suhu ruangan. Untuk penyimpanan yang lebih lama, kamu juga bisa menyimpan roti di dalam freezer. Pembekuan memperlambat proses rekristalisasi yang menjaga kesegaran roti, membuatnya bisa bertahan berbulan-bulan sebelum dikonsumsi.

5. Abon

Abon, photo by KlikDokter

Makanan olahan daging yang disuwir kemudian diberi bumbu ini juga bisa disimpan tanpa kulkas, lho. Abon yang disimpan dalam wadah tertutup dan kedap udara di suhu ruang bisa bertahan hingga 1 minggu.

Jadi kalau kamu ngekos dan tidak punya kulkas, abon bisa jadi makanan yang enak dan mudah untuk disimpan. Pilihan daging abon juga banyak banget, mulai dari ayam, sapi, hingga ikan dengan berbagai varian rasa. Cukup santap abon dengan nasi panas, nikmat!

6. Sereal

Sereal, photo by Pexels

Buat kamu yang suka makan sereal sebagai menu sarapan, sudah tahu belum kalau makanan ini sebaiknya nggak disimpan dalam kulkas? Udara kulkas yang sejuk dan lembap akan berbaur dengan sereal dan membuatnya lembek dan basi. Sereal juga punya daya simpan yang cukup lama jadi nggak perlu disimpan di kulkas.

Sebaiknya kamu simpan kotak sereal di dapur pada suhu ruang. Gunakan klip untuk menutup kantong plastik agar sereal nggak gampang basi. Kalau butuh kandungan serat yang lebih tinggi biar bisa kenyang lebih lama, kamu bisa pilih sereal yang mengandung multigrain, ya.

7. Madu

Madu, photo by Pexels

Menyimpan madu di kulkas mempercepat proses kristalisasi. Madu juga sama sekali tidak perlu disimpan dalam kulkas karena sifatnya yang cukup asam dengan kadar air yang rendah membuatnya tahan terhadap pertumbuhan bakteri.

Madu harus selalu disimpan pada suhu ruangan, jauh dari sinar matahari langsung. Menyimpan madu dalam kulkas tidak disarankan karena akan menyerap kelembapan, sedangkan paparan suhu yang lebih rendah dari tempat yang cerah atau hangat akan membuat madu mengkristal lebih cepat.

8. Telur Asin

Telur Asin, photo by Gramedia.com

Produk makanan yang dibuat dengan metode merendam telur menggunakan campuran garam ini punya banyak manfaat kesehatan. Sejumlah nutrisi yang terkandung di dalamnya bisa memberikan berbagai manfaat kesehatan seperti membantu regenerasi sel, mencegah anemia, meningkatkan fungsi penglihatan, kaya antioksidan, memperlancar peredaran darah, dan meningkatkan fungsi otak.

Selain enak dan menyehatkan, cara simpan telur asin juga nggak ribet. Daya simpan telur asin lebih lama daripada telur biasa. Kamu bisa simpan telur asin rebus di dalam suhu ruang yang kemungkinan tahan hingga 10 hari.

9. Kornet

Kornet, photo by Kompas.com

Produk yang diolah dengan cara diawetkan dalam air garam (brine) dan dimasak dengan cara simmering ini juga bisa disimpan tanpa kulkas. Kornet bahkan bisa lebih awet dan nggak gampang rusak kalau disimpan di tempat yang kering.

Kalau kamu sering makan kornet daging sapi, kamu bisa dapatkan beberapa manfaat kesehatan, lho. Misalnya seperti  menjaga sirkulasi darah dengan baik karena mampu membuat kolesterol jahat menurun, meningkatkan metabolisme tubuh dengan maksimal, dan sebagai sumber protein hewani yang begitu baik untuk kesehatan tubuh.

10. Sarden

Sarden, photo by CNN Indonesia

Banyak orang menyimpan sarden kalengan karena makanan ini bisa langsung dikonsumsi setelah dipanaskan atau diberi tambahan bahan-bahan lain sebagai penyedap. Selain enak dan murah, sarden juga bisa disimpan tanpa kulkas.

Idealnya, sarden kaleng sebaiknya disimpan pada suhu di bawah 70 derajat Fahrenheit atau 21 derajat Celsius. Sarden nggak baik disimpan dalam freezer karena akan membusuk jika dibekukan dan kemudian dicairkan.

Kalau suhunya terlalu tinggi juga nggak baik. Kaleng sarden yang disimpan pada suhu 95 derajat Fahrenheit atau lebih bisa pecah bahkan meledak. Untuk menjaga sarden tetap enak dimakan selama mungkin, simpanlah di tempat yang sejuk dan kering.

11. Sambal Instan

Sambal Instan, photo by idntimes.com

Sambal memang salah satu makanan khas Indonesia yang banyak sekali penggemarnya. Sambal bisa menjadi pelengkap makan agar terasa lebih nikmat. Saat ini, sudah banyak sambal yang dijual dalam bentuk kemasan instan. Selain lebih praktis untuk dibawa dan disimpan, sambal instan juga lebih awet, lho.

Ada banyak sekali varian rasa serta topping yang bisa dipilih, mulai dari sambal teri, sambal udang, sambal cumi, sambal petai, dan lain-lain. Untuk anak kos, sambal instan akan sangat bermanfaat. Apalagi dengan topping yang bermacam-macam, rasanya tidak perlu lagi memikirkan lauk ketika makan.

12. Teri Kacang

Teri Kacang, photo by genpi.co

Olahan teri kacang juga menjadi salah satu makanan yang bisa disimpan tanpa kulkas. Untuk anak kos, ini akan sangat membantu dalam mengatasi permasalahan setiap hari, yaitu menentukan menu makan. Saat ini, ada banyak variasi rasa teri kacang yang bisa dijadikan stok makanan, mulai dari rasa asin, pedas, gurih, hingga manis. Kamu tidak perlu repot memasak, apalagi jika alat masak kurang memadai. Teri kacang akan sangat nikmat disajikan dengan sepiring nasi panas.

13. Kering Kentang

Kering Kentang, photo by kompas.com

Kentang memang bisa diolah menjadi berbagai macam makanan. Salah satu menu yang sangat nikmat adalah kering kentang. Rasanya yang gurih dan renyah sangat cocok disajikan dengan nasi panas. Kelebihan lain dari kering kentang adalah bisa menjadi makanan yang tahan lama meskipun tidak disimpan dalam kulkas.

Kering kentang juga bisa dijadikan stok makanan karena keawetannya. Cukup disimpan dalam toples tertutup, kamu bisa menikmati kering kentang kapan saja. Selain sebagai lauk, kering kentang juga enak dijadikan camilan. Pantas saja kalau banyak anak kos yang stok kering kentang. Sangat praktis dan lezat.

14. Kering Tempe

Kering Tempe, photo by lifestyle.okezone.com

Selain kering kentang, ada pula kering tempe yang tidak kalah nikmat. Tentu masyarakat Indonesia sudah tidak asing dengan olahan tempe. Harganya yang bersahabat serta rasanya yang lezat membuat tempe banyak disukai masyarakat.

Kering tempe bisa dijadikan pilihan lauk yang tahan lama. Terbuat dari tempe yang digoreng kering serta diberi bumbu manis dan pedas. Jika disajikan dengan nasi panas, rasanya sangat nikmat. Kering tempe bisa disimpan di dalam toples atau wadah yang tertutup. Meskipun tanpa kulkas, kering tempe cukup awet, lho. Anak kos harus stok kering tempe untuk makan sehari-hari.

15. Serundeng

Serundeng, photo by kompas.com

Bentuknya mirip dengan abon, tapi makanan ini terbuat dari parutan kelapa yang digoreng dan dicampurkan dengan berbagai rempah mulai dari bawang merah, bawang putih, kunyit, ketumbar, gula, dan lain-lain. Semua bumbu itu membuat serundeng kaya akan rasa dan sangat lezat.

Serundeng tidak kalah lezat dari abon. Bisa dijadikan lauk karena sangat nikmat disajikan dengan nasi panas. Serundeng juga bisa menjadi taburan ayam goreng. Harganya yang ekonomis membuat kamu bisa lebih berhemat. Serundeng bisa bertahan selama satu minggu tanpa perlu disimpan dalam kulkas. Sehingga cocok untuk dijadikan makanan stok mingguan.

Itulah 15 makanan yang bisa disimpan tanpa kulkas. Dengan stok makanan, bisa membuat kamu lebih hemat. Selain itu, akan sangat memudahkan kalau kamu lapar di tengah malam atau sedang sangat sibuk. Meskipun tidak ada kulkas, kamu tetap bisa stok makanan-makanan ini. Gimana? Tertarik buat stok makanan awet tanpa kulkas?