7 Cara Membersihkan Kerak Kamar Mandi, Efektif dan Murah
Pernahkah kamu memiliki lantai atau dinding kamar mandi yang berwarna kuning kecoklatan hingga berkerak? Selain menjadi sarang berbagai bakteri, virus, hingga kotoran, lantai kamar mandi yang berkerak juga tentu mengganggu kenyamanan dan penampilan kamar mandi kamu. Nah, supaya bisa memiliki kamar mandi yang bersih, yuk intip 9 cara membersihkan kerak kamar mandi secara lengkap di artikel ini!
Menggunakan Jeruk Nipis
Alat dan Bahan:
- Jeruk nipis secukupnya
- Sikat kamar mandi
Bahan alami seperti jeruk nipis bisa banget kamu manfaatkan untuk membersihkan kerak kamar mandi yang menempel. Hal ini karena jeruk nipis memiliki sifat asam yang dapat mengangkat kotoran serta kerak-kerak membandel yang mengeras.
Cara membersihkan kerak kamar mandi menggunakan jeruk nipis bisa kamu lakukan dengan langkah-langkah berikut:
- Ambil beberapa jeruk nipis, lalu potong-potong.
- Peras air jeruk nipis dan simpan di dalam wadah.
- Setelah semua air jeruk nipis terkumpul, siram bagian kamar mandi yang berkerak dan diamkan selama 30-60 menit.
- Gosok dan siram lantai kamar mandi yang sudah disiram air jeruk nipis menggunakan air bersih, ulangi step ini hingga hasil yang diinginkan.
Campuran Baking Soda dan Jeruk Nipis
Alat dan Bahan:
- Jeruk nipis secukupnya
- Baking soda secukupnya
- Sikat kamar mandi
Tahukah, kamu? Baking soda menjadi salah satu bahan populer yang biasa digunakan untuk membersihkan kerak kamar mandi. Nggak heran kalau bahan ini disebut sebagai bahan yang multifungsi karena tidak hanya digunakan pada saat pembuatan kue, namun juga bisa diandalkan untuk membersihkan peralatan dapur yang menghitam hingga lantai kamar mandi.
Kamu bisa menggunakan baking soda dan jeruk nipis untuk membersihkan kerak kamar mandi, dengan cara sebagai berikut:
- Siapkan alat-alat yang diperlukan, seperti jeruk nipis, baking soda, sikat, dan air hangat.
- Potong jeruk nipis menjadi bagian-bagian kecil.
- Tuangkan baking soda ke atas kerak yang terdapat di kamar mandi.
- Letakkan bagian-bagian jeruk nipis di atas baking soda yang sudah dituangkan.
- Biarkan selama beberapa jam atau semalaman agar jeruk nipis dapat bekerja dengan baik.
- Setelah itu, gunakan sikat untuk menyikat kerak yang sudah diberi baking soda dan jeruk nipis. Gunakan sikat yang tajam agar mudah membersihkan kerak yang terdapat di kamar mandi.
- Bilas kamar mandi dengan air hangat hingga bersih.
- Jika masih ada sisa kerak yang tidak terangkat, kamu bisa mengulangi langkah-langkah di atas hingga kerak tersebut terangkat dengan sempurna.
Rendaman Air Cuka
Alat dan Bahan:
- Air cuka secukupnya
- Sikat kamar mandi
Cuka merupakan pembersih kerak kamar mandi yang bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau. Berikut langkah-langkah membersihkan kerak kamar mandi menggunakan air cuka:
- Panaskan air cuka hingga mendidih, hal ini untuk membuat kemampuan cuka mengangkat kerak menjadi lebih kuat.
- Siram air cuka pada lantai atau keran hingga shower yang berkerak, lalu diamkan selama 1-2 jam agar cuka dapat mengikis kotoran yang menempel.
- Sikat bagian yang kotor sambil dibilas menggunakan air hangat.
- Ulangi langkah 1-3 jika ingin hasil yang lebih maksimal.
Memanfaatkan Pasta Gigi
Alat dan Bahan:
- Pasta gigi secukupnya
- Sikat kamar mandi
Kamu bisa juga lho, memanfaatkan pasta gigi yang memiliki kandungan fluorida untuk membersihkan kerak kamar mandi. Kandungan fluorida pada pasta gigi berfungsi untuk membuat gigi tampak putih bersinar, dan mengangkat plak yang menempel pada gigi. Nah, kemampuan fluorida inilah yang dapat membersihkan kerak pada lantai atau keramik kamar mandi kamu.
Ini dia cara lengkap membersihkan kerak kamar mandi menggunakan pasta gigi:
- Bersihkan terlebih dahulu area yang akan dibersihkan dengan air bersih dan lap kering untuk menghilangkan kotoran yang mudah terangkat.
- Ambil sedikit pasta gigi dan aplikasikan pada area yang ingin dibersihkan.
- Gunakan sikat atau bahan yang lembut untuk mengusap pasta gigi ke permukaan yang akan dibersihkan, buat gerakan memutar untuk membersihkan dengan lebih baik.
- Bersihkan kembali area yang sudah dibersihkan dengan air bersih dan lap kering.
- Jika kerak masih terlihat, ulangi langkah-langkah di atas sampai kerak terangkat semua.
Gunakan Asam Sitrat
Alat dan Bahan:
- Asam sitrat/sitrun secukupnya
- Sabun secukupnya
- Sikat kamar mandi
Asam sitrat atau sitrun merupakan bahan yang biasa digunakan untuk membuat selai. Namun siapa sangka, bahan ini juga bisa kamu manfaatkan untuk membuat kamar mandi tampil mengkilap kembali, lho. Begini langkah-langkahnya:
- Gosok terlerbih dahulu bagian yang ingin dibersihkan menggunakan sabun, lalu bilas hingga bersih.
- Taburkan asam sitrat dan ratakan selagi permukaan yang dibersihkan masih basah.
- DIamkan asam sitrat menempel sekitar 60 menit untuk bekerja dengan maksimal.
- Setelah 60 menit, gosok kembali permukaan menggunakan sikat dan bilas menggunakan air.
- Ulangi kembali sebanyak 2-3 kali untuk hasil yang maksimal.
Gosok dengan Batu Apung
Alat dan Bahan:
- Batu apung
- Sikat kecil
Jika sebelumnya kita menggunakan bahan yang umumnya digunakan di dapur, kamu juga bisa mencoba batu apung untuk membersihkan kerak kamar mandi, nih. Batu apung merupakan batu yang berasal dari sungai dan seringkali digunakan untuk membersihkan permukaan kulit yang kotor. Nah, tidak hanya bagus untuk mengangkat sel kulit mati, batu apung juga bisa kamu manfaatkan untuk menghilangkan kerak yang menempel di kamar mandi. Begini caranya:
- Celupkan batu apung pada air sabun atau detergen.
- Gosok permukaan kamar mandi yang berkerak menggunakan batu apung yang sudah dicelupkan.
- Gunakan sikat kecil untuk sudut yang sulit dijangkau.
- Setelah selesai, siram dengan air sampai permukaan kesat.
Kaporit untuk Kerak Membandel
Alat dan Bahan:
- Kaporit
- Sikat kamar mandi
- Masker
- Sarung Tangan
Cara membersihkan kerak kamar mandi yang terakhir adalah dengan menggunakan kaporit. Well, memang bahan ini lebih dikenal sebagai disinfektan untuk membersihkan air kolam renang agar tetap jernih. Namun, kamu juga bisa memanfaatkan kaporit untuk mengangkat kerak membandel yang menempel di kamar mandi, lho.
Langkah membersihkan kerak kamar mandi menggunakan kaporit:
- Siapkan air panas untuk menyiram lantai dan keramik kamar mandi.
- Taburkan kaporit pada bagian yang ingin dibersihkan, lalu tunggu sekitar 40 menit.
- Bilas lantai atau keramik yang sudah ditaburi menggunakan kaporit dengan air sampai bersih sambil digosok menggunakan sikat.
- Saat menggosok, pastikan kamu menggunakan masker dan sarung tangan karena kaporit memiliki kandungan yang cukup keras dan dapat membuat kulit terasa gatal.
Itu dia beberapa cara membersihkan kerak kamar mandi yang kamu coba. Jangan lupa, apa pun cara yang kamu lakukan, agar untuk membersihkan kamar mandi minimal 3 minggu sekali untuk menjaganya agar tetap bersih, wangi, dan terhindar dari jamur yang dapat muncul, ya. Selamat mencoba!