Rayakan hari kemerdekaan di masa pandemi dengan 4 kegiatan ini!
Sebentar lagi kita akan merayakan HUT Kemerdekaan Indonesia nih!
Sebentar lagi kita akan merayakan HUT Kemerdekaan Indonesia nih!
Biasanya masyarakat Indonesia mengadakan berbagai macam perlombaan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan. Namun sayangnya perayaan tahun ini bakalan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena pandemi COVID-19.
Kondisi pandemi COVID-19 yang memburuk mewajibkan masyarakat Indonesia untuk tetap melakukan kegiatan di rumah saja untuk mencegah penyebaran virus. Berbagai kegiatan yang dilakukan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan kini terpaksa ditiadakan. Walaupun begitu, bukan berarti semangat untuk merayakan HUT ke-75 RI jadi padam!
Ada berbagai kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk memeriahkan hari kemerdekaan walau dari rumah saja, lho. Penasaran apa saja? Simak ulasan ini ya.
1. Ikutan TikTok Challenge
TikTok adalah aplikasi yang sangat populer tahun ini. Buat yang suka main TikTok, kamu boleh banget mengikuti berbagai challenge yang dibuat Tik Tok untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia. Kamu juga bisa membuat konten kreatif seperti mereview makanan khas Indonesia, memakai pakaian adat Indonesia, menari tarian adat Indonesia, dan masih banyak lagi.
2. Melukis Masker
Kegiatan yang satu ini memang sangat relevan keadaan sekarang, dimana masker menjadi hal yang penting bagi semua orang. Kalian bisa menggunakan masker sebagai media kreatif sebagai media berkreasi dan bahan perlombaan dengan teman-teman kalian. Kalian tinggal sesuaikan tema lukisan kalian dengan perayaan Kemerdekaan RI dan pamerkan hasil karya kalian di media sosial!
3. Mengikuti Lomba Virtual
Masyarakat tetap bisa berpartisipasi dalam perlombaan kemerdekaan dengan cara yang baru melalui media virtual. Beragam jenis lomba juga bisa lakukan via online seperti lomba Esports, desain, dan lomba membaca puisi. Dengan mengikuti lomba tersebut, kamu tidak hanya bisa menambah spirit kemerdekaan dan menambah achievement-mu.
4. Berburu Promo
Hari kemerdekaan merupakan momen yang tepat untuk mencari diskon. Beragam promo seperti makanan, produk kecantikan, sampai tempat wisata bisa kamu nikmati. Menariknya, sudah ada produk yang menawarkan promo dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan, lho.
Sedang mencari hunian baru? Coba cek Cove saja, tersedia beragam unit yang bisa jadi pilihanmu. Pastinya harga terjangkau, plus nikmati banyak keuntungan menariknya.
Setiap unit Cove memiliki fasilitas kamar fully furnished, kamar mandi dalam, dapur dan ruang makan bersama, sampai ruang komunal tempat santai para penghuni kost. Lokasinya pun strategis, dekat dengan pusat perbelanjaan, kuliner, perkantoran, serta kampus. Lengkap banget, kan?
Dalam rangka semangat kemerdekaan, Cove ada promo Merdeka 76 lho! Kamu bisa dapat diskon sampai 17% dan juga bonus reed diffuser dari Le Havre atau gratis makan malam selama satu minggu dari YellowFit Kitchen. Good deal, banget kan! Yuk, cek promonya di sini.