5 Cara Menyimpan Makanan di Kulkas supaya Lebih Awet

5 Cara Menyimpan Makanan di Kulkas supaya Lebih Awet
Tips menyimpan makanan di kulkas, photo by StyleCurator

Jika kamu tinggal sendiri, mungkin kamu jadi harus rajin memasak sendiri karena membeli makanan di luar terus-terusan bisa jadi boros. Membeli bahan makanan dan memasaknya sendiri jadi salah satu cara buat menghemat pengeluaran. Namun, ada kalanya kita sibuk akan urusan pribadi sehingga tidak sempat menyiapkan makanan sendiri atau lupa akan bahan makanan yang sudah dibeli. Tidak jarang, bahan makanan yang sudah disimpan di kulkas selama beberapa waktu jadi basi atau rusak, apalagi jika kondisi kulkas ternyata kurang baik.

Tips cara menyimpan makanan di kulkas

Kalau tidak memerhatikan penyimpanan makanan di kulkas, makanan bahkan bisa jadi lebih cepat rusak, lho. Kamu yang lebih memilih memasak sendiri atau memang hobi memasak pasti akan rutin bolak-balik ke dapur dan mengecek isi kulkas, kan. Nah, supaya bahan makanan yang disimpan di kulkas lebih tahan lama dan tidak cepat rusak, simak beberapa tips cara menyimpan makanan di kulkas berikut ini!

1. Simpan makanan sesuai jenisnya

Makanan sesuai jenis di kulkas, photo by Unsplash

Ukuran kulkas beragam, ada yang kecil dengan satu pintu hingga besar 2 atau 3 pintu. Semakin besar kulkas, semakin banyak rak atau kompartemennya. Idealnya, setiap rak memiliki fungsinya masing-masing yang disesuaikan dengan jenis makanan. Di bagian freezer, kamu bisa menyimpan makanan seperti daging, ayam, ikan, atau seafood. Di bagian sisi pintu kulkas, kamu bisa meletakkan minuman seperti susu, soda, atau minuman kemasan lainnya. Di bagian atas dan tengah, kamu bisa menyimpan makanan siap santap dan pelengkap seperti keju, yogurt, buah, atau sisa makanan. Sementara, di bagian bawah kamu bisa menyimpan sayur dan buah.

2. Gunakan wadah tertutup

Makanan di kulkas dalam wadah tertutup, photo by Unsplash

Saat menyimpan makanan segar atau makanan sisa, kamu bisa menggunakan wadah tertutup yang kedap udara. Wadah kedap udara dapat membantu melindungi makanan supaya lebih awet di dalam kulkas, tidak terpapar dengan bahan makanan lainnya.

Penggunaan wadah juga bisa membuat isi kulkas terlihat lebih rapi, lho. Untuk mempermudah melihat bahan makanan, kamu bisa menggunakan wadah yang bening. Selain wadah tertutup, kamu juga bisa menggunakan plastik atau mangkuk yang dibungkus rapat dengan plastik cling wrap.

3. Atur posisi makanan di kulkas secara berkala

Atur posisi makanan sesuai penggunaannya, photo by Unsplash

Tips selanjutnya adalah mengatur posisi makanan di kulkas supaya tidak mudah cepat basi atau rusak. Caranya adalah dengan meletakkan makanan yang akan segera digunakan atau memiliki waktu kadaluarsa yang lebih cepat di bagian depan dan makanan yang memiliki waktu kadaluarsa lebih lama di bagian belakang. Tiap membuka kulkas, kamu jadi melihat makanan yang diletakkan di depan untuk tidak berlama-lama disimpan, deh. Cara ini juga akan mempermudah kamu untuk mengambil bahan makanan yang sering digunakan karena berada di bagian depan.

4. Cek suhu dan kapasitas kulkas

Perhatikan suhu kulkas, photo by Unsplash

Suhu kulkas sangat berperan penting dalam menjaga kondisi makanan, lho. Suhu kulkas yang dingin akan membuat makanan dan minuman lebih awet dan tidak cepat basi. Untuk menjaga suhu kulkas tetap dingin, pastikan pintu kulkas selalu tertutup rapat dan jangan menyimpan makanan hingga memenuhi kulkas atau melewati kapasitas kulkas, karena berpotensi meningkatkan suhu dalam kulkas.

Jika dirasa kurang dingin, kamu bisa menurunkan suhunya kembali. Selain itu, hindari memasukkan makanan panas langsung ke dalam kulkas, ya. Hal ini dapat meningkatkan suhu kulkas yang sebelumnya dingin. Jadi, kamu harus menunggu sampai makanan atau minuman tersebut sudah tidak panas sebelum dimasukkan ke kulkas.

5. Bersihkan kulkas secara rutin

Membersihkan kulkas, photo by Depositphotos

Terakhir, kamu harus rutin membersihkan kulkas. Sebelum membersihkan secara menyeluruh, keluarkan dulu semua isi kulkas supaya mempermudah pembersihan. Selain kompartemen atau rak penyimpanan dan bagian dalam kulkas, jangan lupa juga untuk membersihkan pegangan dan sisi pintu kulkas.

Cuci rak dalam kulkas, bilas hingga bersih, dan lap bagian dalam kulkas. Pastikan kamu menggunakan produk pembersih yang aman untuk kulkas, ya. Kegiatan ini bisa kamu lakukan setidaknya 1-2 minggu sekali, sekaligus mengecek apakah ada makanan di dalam kulkas yang sudah tidak layak dikonsumsi.

Kost dengan fasilitas dapur dan kulkas

Buat anak kost, memasak sendiri jadi opsi buat yang memang senang memasak, yang ingin lebih menghemat pengeluaran, atau yang sedang mengatur asupan makan. Masalahnya, tidak semua kost menyediakan dapur dan kulkas untuk penghuni kost. Belum lagi harus memerhatikan kenyamanan dan kebersihan dapur serta kulkas. Nah, kalau kamu mencari tempat kost dengan fasilitas dapur dan kulkas, cek kost Cove Uma Terra!

Kost eksklusif di Cipete, Cove Uma Terra

Cove Uma Terra terletak di kawasan Cipete, tepatnya di Jl. Sawo II Ujung Kav. 17 No. 69, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dari luar, hunian ini mudah terlihat karena dindingnya yang berwarna terakota dari susunan batu merah bata dan atap berwarna hitam. Selain letaknya yang hanya berjarak 1,5 km dari MRT Haji Nawi, hunian ini juga memiliki akses yang mudah ke banyak kafe di sekitarnya.

Kost ini memiliki dapur bersama yang apik dengan kulkas berukuran cukup besar, bahkan pada beberapa tipe kamar terdapat dapur dan kulkas pribadi! Tersedia juga fasilitas bersama lainnya seperti ruang makan, lobby, tempat parkir, hingga gym. Penghuni juga akan mendapatkan jasa pembersihan kamar, wifi, tv kabel, air, listrik, dan dispenser, lho.

Fasilitas dapur dan kulkas, Cove Uma Terra

Cove Uma Terra memiliki tiga tipe kamar dengan enam ukuran ruangan berbeda yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan dan budget. Dengan harga mulai dari 4,5 juta / bulan, kamu sudah bisa tinggal di kost eksklusif dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis di Jakarta Selatan. Yuk, cek info lengkapnya dan segera book untuk lihat-lihat Cove Uma Terra!


Temukan kost eksklusif di Jakarta Selatan hanya di Cove!