5 Cara Menghangatkan Pizza Agar Kembali Empuk dan Nikmat!
Who doesn’t love pizza here? Well, Cove rasa juga hampir semua orang menyukai pizza, ya. Makanan tradisional asal Italia ini biasanya berbentuk bulan dan terbuat dari adonan roti, serta dilengkapi saus tomat, keju, basil, dan ditambahkan berbagai topping lainnya di atasnya sesuai dengan selera penikmatnya.
Nggak hanya nikmat, salah satu alasan utama orang-orang menyukai pizza adalah variasi rasa dan toppingnya beragam, serta cara makannya simple! Selain itu, pizza juga cocok untuk menjadi teman nongkrong bareng teman-teman, karena biasanya tersedia dalam jumlah banyak dan gampang untuk dibagi. Namun, tak jarang kita membelinya terlalu banyak dan akhirnya bersisa.
Nah, pizza sisa atau lebihan tersebut bisa kamu simpan di kulkas dan makan keesokan harinya. Hmm, tapi kalau udah disimpan di kulkas, besok jadi keras dan udah nggak enak lagi dong? Nggak usah khawatir! Karena Cove telah menyediakan 5 cara menghangatkan pizza agar kembali empuk dan nikmat untuk dinikmati setelah disimpan di kulkas! Simak selengkapnya di bawah ini.
1. Microwave
Ketika ingin menghangatkan pizza sisa semalam yang disimpan di dalam kulkas, pasti langsung terbersit memakai microwave. Setuju? Well, karena memang memakai microwave adalah cara menghangatkan pizza yang praktis. Namun, ternyata ada dua cara tepat untuk menghangatkannya supaya tidak makin keras dan alot, nih.
Cara pertama:
- Siapkan piring atau loyang dan letakkan pizza di atasnya dengan menutupnya pakai tisu dapur.
- Lalu, masukkan juga mug yang sudah berisi air dan letakkan di dekat sejumlah potongan pizza yang ingin kamu hangatkan.
- Setel microwave, sekitar 45-60 detik.
- Voila! Pizza-mu siap kamu santap kembali!
Cara kedua:
- Siapkan loyang dengan beralaskan alumunium foil.
- Kemudian, bungkus pizza dengan alumunium tersebut dan masukkan ke dalam microwave untuk dihangatkan. Dengan begitu, pizza akan menjadi lembek dan basah seperti semula.
- Voila! Pizza-mu siap kamu santap kembali!
Atau kamu bisa tonton video ini untuk lebih jelasnya:
2. Oven
Cara menghangatkan pizza agar kembali ‘segar’ selanjutnya adalah memakai oven. Menggunakan alat yang satu ini sebenarnya serupa dengan microwave, hanya saja beda alat.
Caranya:
- Cukup siapkan oven terlebih dahulu dengan suhu sekitar 190 derajat celcius.
- Setelah itu, masukkan loyang yang sudah dilapis dengan baking paper atau aluminium foil.
- Apabila sudah cukup panas atau hangat, keluarkan loyang dari oven dan tata pizza yang ingin kamu hangatkan di atasnya.
- Panggang pizza dengan selama kira-kira 10 menit.
- Lalu, keluarkan loyang, buka pizza yang sebelumnya terbungkus aluminium, dan pindahkan ke piring lainnya.
- Voila! Pizza-mu siap kamu santap kembali!
Sayangnya, nggak jarang topping, seperti keju dan daging, akan sedikit mengeras ketika dihangatkan dengan oven.
3. Air Fryer
Ngomong-ngomong tentang alat yang praktis, selain microwave, kamu pasti sudah familiar dengan air fryer, bukan? Alat untuk ‘menggoreng’ makanan dengan memanfaatkan udara panas ini juga bisa kamu masukkan sebagai cara menghangatkan pizza yang mudah dan cepat, lho!
Caranya:
- Panaskan air fryer di suhu kira-kira 160 derajat celcius, setelahnya masukkan sejumlah potongan pizza ke dalam keranjangnya.
- Hangatkan pizza selama kurang lebih 3-4 menit. Setiap 30 detik atau 1 menit, kamu bisa mengecek pizza-mu secara berkala untuk memastikannya tidak gosong.
- Voila! Pizza-mu siap kamu santap kembali!
Pasalnya, air fryer ini juga sering digunakan untuk ‘menggoreng’ dan menghangatkan makanan lebih sehat, karena dapat memangkas kalori dan sedikit lemak, lho. Menarik, ya!
4. Teflon/Pan
Eits, kalau kamu nggak punya tiga alat seperti sebelumnya, masih bisa pakai teflon, kok! Cara menghangatkan pizza yang satu ini cukup praktis dan mudah, lho.
Caranya:
- Letakkan potongan pizza sisa semalam di teflon dan panaskan selama beberapa menit.
- Perlu diperhatikan untuk mengatur api agar tidak terlalu besar/panas, tetapi api sedang/medium atau kecil/rendah.
- Selanjutnya, tuangkan beberapa tetes di area sisi pizza. Lalu, tutup teflon selama beberapa menit, kurang lebih 1 - 3 menit. Hal ini dilakukan supaya uap air jatuh merata pada pizza.
- Biasanya, kalau tutupnya mulai mengepul artinya topping keju pada pizza sudah mulai meleleh.
- Coba buka penutupnya dan cek apakah pizza sudah dalam kondisi basah, meleleh, pinggirannya empuk, dan bawahnya renyah. Apabila sudah begitu, segera keluarkan potongan pizza dari teflon
- Voila! Pizza-mu siap kamu santap kembali!
Atau kamu bisa tonton video ini untuk lebih jelasnya:
Dari kelima cara menghangatkan pizza d atas, mana yang jadi favoritmu? Apapun pilihanmu, yang penting, ketika hendak menghangatkan, pastikan kamu menggunakan piring atau tatakan yang memang kuat terkena panas ya. Biasanya di bawah piring, loyang, atau kotak akan ada tulisan seperti, microwave-safe, heat resistance plate, dan sebagainya.
Selamat mencoba!