5 hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memilih kost
Jika asal memilih kost, ada banyak resiko yang akan kamu hadapi. Agar tidak salah pilih, perhatikan 5 hal ini!
Proses memilih tempat tinggal baik yang permanen maupun sementara tidak bisa dilakukan sembarangan. Ada begitu banyak hal yang perlu diperhatikan guna memastikan bahwa pengalaman tinggal kita nyaman, aman, dan sesuai dengan gaya hidup kita.
Hal ini juga berlaku ketika kamu sedang memilih tempat kost baru. Jika asal memilih, kamu bisa-bisa merasa terjebak dan dirugikan oleh pilihan kamu. Untuk membantu kamu menghindari hal tersebut, Cove sudah membuat daftar 5 hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memilih tempat kost. Yuk simak pembahasannya!
Jarak tempat kost ke kantor atau kampus kamu
Secantik apapun tempat kost yang kamu temukan, jika jaraknya lebih dari 1 jam dari kantor kamu, lebih baik coba cari yang lain. Karena tak hanya membuang waktu perjalanan, kamu juga harus mengeluarkan biaya lebih untuk transportasi setiap harinya.
Resikonya, waktu istirahat kamu terpotong dan dengan parahnya kemacetan kota, kemungkinan kamu untuk datang terlambat jadi lebih tinggi. Untuk itu, sebisa mungkin pilihlah tempat kost dengan lokasi strategis untuk bekerja dan beraktivitas.
Perhatikan lingkungan sekitar
Bayangkan jika tempat kost kamu terletak dekat stasiun kereta, rumah sakit, maupun bar yang ramai. Kemungkinan besar kamu akan terganggu dengan kebisingan dari lingkungan sekitar. Itulah alasan pentingnya bertanya pada penghuni lain tentang keamanan dan situasi sehari-hari tempat kost.
Kondisi kamar kost dan fasilitas
Sebelum mengambil keputusan, pastikan kamu melakukan survey lokasi untuk memastikan bahwa kondisi kamar kost cukup ideal. Pastikan atap tidak bocor, kamar mandi bersih, pipa air lancar, serta pastikan kamar kost mendapat pencahayaan dan sirkulasi udara yang baik.
Perhatikan juga daftar fasilitas pendukung serta perabotan yang disediakan. Apakah kost menyediakan kasur, lemari, dan peralatan masak? Jika ya, apakah kondisinya ideal dan apakah ada aturan tertentu?
Harga sewa kost
Masih bingung menentukan kemampuan finansial kamu? Menurut saran ahli finansial, harga sewa tempat tinggal maksimal 30% dari gaji bulanan kamu. Jadi carilah tempat kost yang menawarkan harga sewa sesuai kapasitas finansialmu.
Jangan lupa untuk menghitung biaya ekstra yang perlu kamu keluarkan seperti pembayaran uang sewa dimuka, deposit, maupun investasi perabotan. Pastikan juga apakah biaya listrik, kebersihan dan laundry sudah termasuk dalam biaya sewa.
Mengenai mekanisme pembayaran, pastikan bahwa sistemnya masuk akal untuk kamu. Biasanya tempat kost akan meminta kamu membayar uang sewa 2 bulan di muka dan 1 bulan deposit. Tapi tentunya, masing-masing tempat kost memiliki ketentuan berbeda.
Pastikan deposit bisa kembali
Agar kamu tidak dirugikan, pastikan bahwa kamu mengerti semua syarat yang akan membuat deposit yang kamu bayarkan hangus. Cek semua perabotan dan fasilitas yang tersedia dalam kost dan pastikan barang yang kamu terima tidak dalam keadaan rusak.
Jangan lupa untuk meminta kwitansi atas deposit yang kamu bayarkan diatas materai serta tanda tangan pemilik kost sebagai bukti untuk klaim depositmu.
Itulah beberapa hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum memilih tempat kost. Jika terdengar merepotkan, kenapa tidak coba coliving saja?
Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut!