4 Olahraga seru yang bisa dilakukan di cove selama PPKM

Di masa PPKM, menjaga kebugaran tubuh adalah prioritas utama. Ini dia 4 pilihan olahraga yang bisa kamu lakukan di area Cove!

4 Olahraga seru yang bisa dilakukan di cove selama PPKM

4 Olahraga seru yang bisa dilakukan di Cove selama PPKM

Di masa pandemi ini, penting bagi kita untuk tetap menjaga kebugaran tubuh dengan berolahraga. Tidak hanya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, olahraga juga sangat efektif untuk memperbaiki mood, lho. Sehingga dengan berolahraga, kamu bisa menjalankan aktivitas dengan lebih maksimal dan produktif.

Sayangnya, pandemi Covid-19 membuat kita harus melakukan sebagian besar aktivitas di dalam ruangan. Berolahraga pun menjadi sulit karena tempat menjadi terbatas.

Tapi kamu tidak perlu mengkhawatirkan hal tersebut kalau tinggal di coliving Cove. Tak hanya memiliki kamar fully furnished dan fasilitas pendukung yang lengkap, kamu juga bisa berolahraga dengan nyaman di area komunal yang sudah disediakan Cove, lho.

Ada banyak jenis olahraga yang bisa kamu lakukan di Cove selama PPKM. Penasaran apa saja jenis olahraganya? Yuk, intip pilihannya di bawah ini!

Baca juga: Buat Kaum Mager, Ini 8 Olahraga yang Bisa Dilakukan di Kamar!

Yoga

Yoga adalah salah satu jenis olahraga paling populer di masa pandemi karena dapat dilakukan di dalam ruangan.

Latihan yoga difokuskan pada pernapasan, kekuatan, dan fleksibilitas untuk meningkatkan kualitas mental dan fisik. Selain berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh, yoga juga dapat menghilangkan stres dan membuat tubuh lebih rileks.

Nah, untuk pemula sebaiknya cukup melakukan gerakan yoga simpel yang mudah untuk menghindari resiko cedera. Kamu bisa melakukan ini di kamar karena area kamar di Cove cukup luas.

Senam aerobik

Seperti yoga, senam aerobik juga menjadi pilihan olahraga yang banyak diminati di masa pandemi. Walaupun biasanya olahraga ini dilakukan beramai-ramai saat berada di gym, bukan berarti kamu tidak bisa melakukannya saat berada di dalam hunian, lho.

Kamu bisa tetap semangat melakukan olahraga ini dengan panduan aerobik dari YouTube sehingga dapat menghadirkan suasana seperti sedang nge-gym.

Skipping

Olahraga yang satu ini bisa menjadi solusi bagi kamu yang ingin melakukan aktivitas olahraga yang simpel dan tidak memakan banyak waktu. Skipping bisa kamu lakukan dengan mudah di dalam kamar atau balkon coliving-mu.

Walaupun simpel, olahraga ini tetap bisa membuat kamu berkeringat dan membantu meregangkan otot, lho. Lakukan olahraga ini selama 15 sampai 20 menit setiap harinya untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Olahraga kardio

Terakhir ada olahraga kardio. Jenis olahraga ini tidak hanya terkenal efektif untuk menjaga dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh, tapi juga bisa menurunkan berat badan. Cocok nih buat kamu yang ingin glow up selama PPKM.

Olahraga ini pun bisa kamu lakukan dengan mudah tanpa menggunakan peralatan. Beberapa gerakan yang bisa kamu coba adalah gerakan high knees, burpees, dan squat.

Kamar Standard di Cove Pejaten

Nah itulah beberapa aktivitas olahraga untuk menjaga kebugaran yang dapat kamu lakukan di Cove.

Klik disini jika kamu tertarik untuk tahu lebih lanjut mengenai Cove dan fasilitas yang disediakan!